RiogazettEAvatar border
TS
RiogazettE
Jangan Parkir Sembarangan di Lithuania


Walikota Vilnius, ibukota Lithuania memiliki cara yang unik untuk mencegah parkir ilegal di kota yang dipimpinnya.
Dalam rekaman film, sang Walikota Arturas Zuokas menggunakan kendaraan militer untuk melindas mobil yang parkir sembarangan.

"Itu akan terjadi jika anda parkir secara ilegal," kata Arturas Zuokas, dalam cuplikan gambar yang dipublikasikan dalam situs Kota Vilnius.

Dalam film itu kemudian muncul pemilik mobil dan melihat kendaraan Mercedesnya yang hancur tengah disingkirkan.

Pertunjukan itu dilakukan sepanjang akhir pekan di serial televisi populer di Swedia, " 99 Things You Should Do Before You Die".

"Vilnius tampak bersahabat, modern dan penuh dengan kejutan - seperti walikotanya," seperti dimuat dalam situs Kota Vilnius City mengutip pernyataan penyiar televisi Swedia Macka Edlund.

Dalam Video, Zuokas mengecek pemilik mobil, dan menyingkirkan pecahan kaca dari rongsokan mobil dan pergi mengendarai sepeda - skenario yang membuat para pesepeda senang.

"Anda harus memiliki perasaan humor dalam bekerja dan saya pikir ini dapat menjadi langkah untuk menarik perhatian terhadap kenyataan bahwa pemerintah kota proaktif untuk memberantas parkir ilegal," kata Zuokas kepada Small World News Service.

Reporter BBC berbahasa Rusia di Vilnius, Aushra Radzeviciute, mengatakan parkir ilegal bukan masalah besar di kota, tetapi di jalanan di pusat kota parkir ilegal dilarang.

Zuokas mendorong warga kota untuk bersepeda, dan memperkenalkan berbagai macam sepeda dan menganjurkan untuk bersepeda di sela-sela waktu kerja.

Spoiler for Parkir:

Spoiler for Parkir:

Spoiler for Parkir:

Spoiler for Penampakan Walikotanya:

Spoiler for Video:
Diubah oleh RiogazettE 04-10-2013 19:40
0
8.9K
158
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan