dul94
TS
dul94
[CATPER + PIC] Amazing Trip Medan-Aceh-Sabang
Luangkanlah sedikit waktu mumpung masih mampu, sempatkanlah sebentar saja. Travelinglah sekarang dan simpan banyak cerita untuk anak cucumu. Jangan kau berseloroh dengan alasan hal ini itu atau iri dengan yang lain. Travelinglah untuk memperkaya jiwamu serta memperbanyak ilmu.



view danau toba dari hot spring



Perjalanan medan-aceh-sabang ini sudah di rencanakan dari beberapa bulan sebelumnya. Mulai dari hunting tiket pesawat murah, tempat yang akan dikunjungi dan tentunya itenary dan budget yang perlu disiapkan. Segalanya cukup dipersiapkan dengan matang. Untuk trip ini aku melakukannya bersama seorang sahabatku yang berasal dari Palembang..


Perjalanan awal di mulai dari bandara Soekarno-Hatta menuju bandara Kualanamu Medan menggunakan maskapai air asia .Tiket promo seharga kurang lebih 250rb, cukup murah untuk kantong mahasiswa sepertiku. Dari Kualanamu dilanjutkan ke kota Medan menggunakan damri. Tujuan pertama kami adalah Danau Toba dan Pulau Samosir. Dari kota Medan kita menggunakan mobil travel menuju Prapat,Toba. Sebenarnya menuju Danau Toba dari medan bisa dilakukan dengan dua cara, yang pertama ngecer menggunakan angkutan umum, yang kedua menggunakan mobil travel. Pertimbangan kami menggunakan travel supaya waktunya lebih efisien. karena jika menggunakan angkutan umum pasti waktu yang dibutuhkan lebih lama, belum ngetem, belum nunggu penumpang penuh, so akhirnya kami memilih menggunakan travel. harga untuk sekali jalan menggunakan travel dari kota medan ke prapat,toba cukup beragam mulai dari 80rb sampai 100rb. Perjalanan yang dibutuhkan dari kota medan ke prapat,toba kurang lebih 4 jam.

Sesampainya di prapat,kami langsung disambut oleh danau yang sangat besar bahkan seperti lautan yang dikelilingi oleh bukit bukit berwarna hijau. Inilah Danau Toba yang sering dibicarakan banyak orang, Alhamdulillah dengan izinNya aku bisa melihat salah satu keajaiban alam yang sangat indah ini.


Dari Danau Toba perjalanan dilanjutkan menggunankan tuktuk menuju Pulau Samosir. Di Pulau Samosir banyak penginapan-penginapan murah,akantetapi untuk makanan di pulau ini cukup tergolong mahal. Beberapa tempat wisata yang bisa dieksplore di Pulau Samosir ada Museum Batak dan Hot spring.




view sebelum nyebrang ke samosir


penginapan romlan




with jordan and jake


Rincian pengeluaran

Air Asia Jakarta-Medan 250rb
Bandara Kualanamu- Kota Medan 25rb
Travel Kota Medan - Danau Toba 100rb
Tuk tuk Danau Toba - Pulau Samosir 10rb
Homestay di Samosir 100rb/malam
Sewa Motor 70rb





SSetelah 2 hari di Pulau Samosir kami melanjutkan perjalanan ke Banda Aceh. Perjalanan ke Banda Aceh menggunakan bus dari Medan, dan ternyata bus-bus dari Medan ke Aceh itu bagus-bagus dan pilihannya juga cukup banyak. Dari Medan menuju Banda Aceh memakan waktu kurang lebih 12 jam. Kami berangkat dari Medan pukul 08 malam sampai di Banda Aceh jam 06 pagi. Salah satu yang aku sukai dari bus Medan-Aceh adalah ketika azan subuh berkumandang sang supir langsung berhenti menuju mushola/masjid terdekat, Subhanallah.

Tiba di terminal Banda Aceh, kami langsung di serbu oleh para tukang ojek dan tukang becak. Setelah negosiasi yang cukup alot akhirnya kami berangkat menggunakan ojek ke pelabuhan ulee lheue. Kami langsung membeli tiket kapal cepat kelas ekonomi ke sabang..


Setelah 45 menit perjalanan menggunakan kapal cepat, kami tiba di Pulau Sabang. Bayangan akan cantiknya pantai iboih pun langsung hinggap dikepala. Akan tetapi kami masih harus melanjutkan perjalanan menggunakan sepeda motor yang kami sewa di dekat pelabuhan untuk menuju Pantai iboih. Sepanjang perjalanan menuju iboih jarang kami temukan motor apalagi mobil. Jalanan benar-benar terasa sepi, tak ada macet sedikitpun. Warga-warga sekitar sibuk bekerja, anak-anak kecil berlari-larian, sungguh indah.



pelabuhan ulele


Kamipun sampai di Pantai iboih,semua rasa lelah setelah perjalanan yang cukup panjang terbayar ketika melihat hamaparan air laut berwarna hijau tosca yang berpadu dengan warna kebiru-biruan di temani indahnya langit pada siang itu.Iboih sungguh indah. Bila waktu bisa jatuh cinta, mungkin ia akan jatuh cinta dengan iboih. Keindahan pantainya dan keramahan warganya seolah-olah membuat iboih sempurna dimataku. Iboih yang dulu hanya aku bisa lihat di internet, yang hanya kudengar dari cerita orang,sebuah mimpi yang menjadi kenyataan,mimpi yang aku sampaikan melalui doa-doa ku setelah sholat,kini dikabulkan oleh sang Maha Pengasih.




view perjalanan ke iboih

dermaga di iboih

beningnya iboih emoticon-Wowcantik

depan homestay



pagi di iboih


Kegiatan yang wajib dilakukan di iboih yang pertama snorkling atau diving. Keindahan bawah lautnya sudah tidak diragukan lagi. Ikan berwarna warni dan juga soft dan hard coral beragam menemani kami ketika snorkling. Hal kedua yang tidak kalah seru adalah canoing dari pulau iboih ke pulau rubiah,it's unbelievable!


Pengeluaran

Bus Medan- Aceh 180rb Vip
Ojek terminal-pelabuhan ule lheue 25rb
Tiket kapal cepat kelas ekonomi ke Sabang 40rb
Sewa motor di Sabang 100rb/hari
Homestay di iboih 120rb/malam
sewa alat snorkling 15rb
sewa kapal buat canoing ke pulau rubiah 100rb
Diving di pulau rubiah 400rb









tempat santai di restoran penginapan






setelah 2 hari di sabang . aku menuju Banda Aceh untuk mengunjungi museum Tsunami emoticon-FrownKapal diatas rumah , Pltd apung dan Masjid Baiturrahman.. seperti city tour tepatnya. satu hal yang tidak boleh terlewatkan di Aceh adalah Kopinya,sungguh uenak gan emoticon-Big Grin

sore harinya aku melanjutkan perjalanan ke Kuala lumpur. why??
karena ternyata setelah di compare harga tiket Aceh-Kuala lumpur-jakarta lebih murah daripada langsung Aceh- jakarta..



masjid Baiturahman,saksi bisu dahsyatnya tsunami Aceh




kapal diatas rumah


dalam museum tsunami


dalam museum tsunami


dalam museum tsunami


Bandara SIM aceh


stay semalam di kuala lumpur,tapi tak banyak yang di eksplore hanya beristirahat di hostel karena memang waktu yang juga sangan sedikit.
hari berikutnya menuju bandara Kuala lumpur. aku dan travelmate ku berpisah karena tujuanku jakarta sedangkan dia ke Palembang..


finally berakhirlah perjalananku kali ini
satu minggu perjalanan,pengeluaran kurang lebih 1jt sampai 1,5jt
ingat kawan, indonesia itu indah emoticon-Embarrassmentjadi jangan pernah berhenti mengeksplorenya..
juga jangan pernah takut bermimpi..karena semua berawal dari mimpi..



menuju jakarta




Keep Traveling,Keep Walking!


ALL pic taken by iphone 5


Perjalanan tidak akan pernah merugikan, perjalanan akan mengajarkanmu bagaimana kehidupan yang sesungguhnya, perjalanan akan membukakan matamu tentang apa yang terjadi di luar sana, perjalanan akan membuat hatimu peka terhadap hal-hal baru dan perjalanan pula yang akan membuat nalarmu berkembang, membuatmu menjadi seseorang yang berwawasan luas.
Diubah oleh dul94 20-05-2014 13:24
0
5.3K
20
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan