screamyx1aAvatar border
TS
screamyx1a
Jenis-Jenis Ketoprak (Makanan) Di Indonesia
Bukti No Re-post/Mudah2an ga Re-post




Siapa yang tak kenal kudapan satu ini? Yap! Ketoprak. Sobat pasti sering melihat tukang gerobak keliling yang menjual jenis kuliner satu ini. Karena cita rasanya yang cetar membahana, ketoprak tidak hanya terkenal di Jakarta. Tetapi juga di daerah Jawa Barat lainnya. Ternyata setelah diusut, asal-usul makanan ini adalah dari Betawi.
Bicara soal tampilannya nih. Bagi yang suka dengan sayur-mayur, pasti akan menggemari makanan ini. Sebab, selain menggunakan bahan dasar lontong, ketoprak juga mencampurkan berbagai macam sayuran segar alias masih mentah yang sudah dicuci bersih. Campuran itu kemudian diberi bumbu sambal kacang yang menghasilkan warna cokelat, terlihat nikmat! Belum lagi kerupuk yang semakin menyemarakkan tampilannya.

Namun seiring berkembangnya pengalaman saya tentang makanan di Indonesia, khususnya yang tersedia di Jakarta, saya menemukan 3 (tiga) jenis “Ketoprak”emoticon-I Love Indonesia (S).

Saya akan coba memberi gambaran melalui pengalaman (Makan) saya tersebut.


Ketoprak jenis 1, ketoprak ini mempunyai ciri-ciri sebagai berikut:

=>Gerobaknya seperti perahu dengan dua sisi papan yang biasa digunakan menaruh piring.
=>Biasanya ketoprak jenis ini beredar di pagi hari.
=>Daerah asal (kebanyakan yang saya tau dari Tegal – sumber tidak dapat dipercaya)
=>Bumbu kacangnya kental gan! Dan doi pake lontong yang bungkusnya pake plastik sama daun pisang gitu ganemoticon-Ngakak


Ketoprak jenis 2, ketoprak yang satu ini mempunyai ciri-ciri sebagai berikut:

=>Gerobaknya lebih besar dan bentuknya seperti gerobak siomay menggunakan material kaca namun ukurannya lebih besar.
=>Ketoprak jenis 2 ini banyak ditemukan di malam hari.
=>Bumbu kacangnya rada cair dan kerupuknya beda bangen gan..
=>Daerah asal cirebon (soalnya di gerobaknya ada tulisan Cirebon )
=> Biasanya sebelum di campur dengan bumbu kacang, tahu itu di goreng lagi, supaya panas gituu, makanya sering beredar di malam hariemoticon-Ngakak


Ketoprak jenis 3, ketoprak yang ini mempunyai ciri-ciri sebagai berikut:


=>Gerobaknya hampir sama dengan gerobaknya tukang ketoprak Jenis 1 diatas
=>Biasanya ketopraknya itu pake ketupat
=>Seperti halnya ketoprak jenis 1, ketoprak jenis 3 ini beredar di pagi - siang hari
=>Daerah asal ketoprak yang satu ini adalah dari kota yang sedang berulang tahun di hari saya posting ini.. Yap! Jekardah!! (baca:jakarta) Makanan ini salah satu makanan khas betawi ternyata gan! Salut deh ama yang nemuin ketoprakemoticon-Ngakak
emoticon-I Love Indonesia (S)

Sekian dulu gan dari sayaa, makasih telah meluangkan waktu untuk membaca thread saya yang kurang rapih ini emoticon-Big Grinemoticon-I Love Indonesia (S) Damn I Love INDONESIAemoticon-I Love Indonesia (S)emoticon-I Love Indonesia (S)
Diubah oleh screamyx1a 22-06-2013 14:48
tata604Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan tata604 memberi reputasi
2
14.7K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan