rendyconanAvatar border
TS
rendyconan 
Bulan Puasa Lebih Hemat Atau Lebih Boros?




Bulan puasa telah tiba, TS mau mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi kalian semua yang menjalaninya ya. Muncul pertanyaan dalam benak TS dan hal ini mungkin jadi pro dan kontra dari setiap orang. Saat mengobrol dengan kawan yang hendak akan berpuasa dia nyeletuk:

“Puasa, lumayan jadi gak makan siang bisa lebih hemat...”

Kawan yang lain membalas

“Tapi bakal banyak nih acara bukber sama temen SD, SMP, SMA, Kuliah, Arisan, dan lain-lain..”

emoticon-cystg

Nah bagaimana nih jadinya waktu gue lihat paket bukber memang ada yang murah sih tapi kalau di tempat bukbernya yang mewah bakal boros kayaknya emoticon-Hammer (S)


Quote:






Sumber gambar: dream.co.id


Menurut kalian sendiri berdasarkan pengalaman pribadi nih gan sist, lebih kerasa lebih hemat atau lebih boros karena di setiap kesempatan selalu aja ada acara buka bersama. Mana buka bersamanya sama temen yang kita hutangin bisa-bisa malah ditagih hutangnya, bukannya buka bersama malah bayar hutang bersama emoticon-Bata (S)

1. Bisa lebih hemat kalau buka bersamanya bersama keluarga atau tempat yang sederhana



Kalau bersama keluarga biasanya sudah dimasakin apalagi kalau belum menikah, bisa ngumpul bareng keluarga satu meja walau sederhana tapi kebersamaannya itu lho yang buat bekerja jadi lebih semangat. Apalagi mereka yang merantau masih kuliah pasti rindu banget pada momen-momen buka puasa bareng keluarga kayak gini emoticon-Frown


Quote:





2. Bisa lebih boros kalau kebanyakan acara buka bersama bareng temen-temen



Nah ini bisa gawat karena temen banyak pastinya asik banget karena pergaulan luas tapi kadang suka dilema ikut bukber apa gak karena kadang ada yang bentrok. Mau ikut bukber yang mana ya? emoticon-Bingung (S)

Antara kelompok A dan kelompok B kadang suka jadi dilema nanti di kelompok A dibilang sombong, di kelompok B dibilang gak setia kawan. Kalau kedua kelompok bisa saling mengerti sih boleh-boleh aja emoticon-Peace

emoticon-2 Jempol


Quote:





Supaya gak boros sih memang kadang kita harus berani nolak gak ikut terutama harus pandai-pandai atur keuangan kalau misalnya pada momen-momen krusial seperti ini. Gue juga paham kadang dilema pengen ikut tapi gajian masih lama (terutama anak kost) harus pandai berhemat. Boleh buka bersama tapi jangan selalu di tempat yang mahal. Buka bersama bisa tetap seru walau di tempat yang sederhana dan harganya terjangkau kok emoticon-Roll Eyes (Sarcastic)

Jadi buat kalian yang dilema lebih baik jujur saja kalau memang tidak ada dana untuk bukber dan berani berkata tidak kalau tempatnya terlalu mahal. Selalu ada teman yang bisa diajak bukber di tempat yang sederhana namun penuh makna emoticon-Kiss (S)

Silahkan isi polling di bawah ini ya gan sist, sekali lagi selamat menunaikan ibadah puasa!

emoticon-Maaf Aganwatiemoticon-Maaf Agan




Sumber Tulisan: Asli Tulisan TS emoticon-Peace

emoticon-nulisah






Polling
0 suara
Bulan puasa jadinya lebih hemat atau lebih boros?
MadnesssAvatar border
anasabilaAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 9 lainnya memberi reputasi
10
6.8K
98
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan