LionelRoffyAvatar border
TS
LionelRoffy
WASPADALAH, Jangan Sampai Kita MENJADI KORBAN Selanjutnya Dari Modus Penipuan Online





Have a Nice Day



Pada kesempatan kali ini, saya mau membahas mengenai 2 kejadian penipuan online yang baru kemarin terjadi, yaitu Modus Penipuan Online berkedok Arisan Online.

Tentu saja target pelaku ini adalah Para Penggiat Media Sosial, yang aktif berbagai macam kegiatan melalui online.

2 kejadian dibawah ini yang dua-duanya baru saja terjadi, membuat kita harus lebih waspada akan maraknya modus penipuan ini.

Quote:



1. Terjadi di Palembang


google

Korban berinisial HD melapor kejadian ini ke Polresta Palembang pada tanggal 28 Maret 2019 kemarin. HD melaporkan Nurliza Shop yang dikelola oleh seorang berinisal SN berumur 20 tahun. SN merupakan warga Jalan Ariodillah, Kelurahan 20 Ilir D-1, Kecamatan Ilir Timur 1, Palembang, Sumatera Selatan.

Setelah polisi menelusuri kasus ini lebih lanjut, ternyata pelaku SN sudah menelan korban sebanyak 161 orang. Total seluruh kerugian dari para korban sebesar 961jt.

Sebetulnya para korban mengikuti arisan online dengan pelaku, rata-rata sudah 3 tahun. Seperti Korban HD tadi, mengaku sudah mengikuti arisan tersebut selama 3,5 tahun. Awalnya memang berjalan lancar, yang akhirnya sampai pada bulan Maret 2019, HD meminta uang yang memang saat itu giliran menang, pelaku mengatakan pasti transfer dan selalu mengundur-undur waktu yang gak pernah terealisasikan.

Adapun korban lain berinisial DI berumur 23 tahun, yang mengaku telah memasukkan dana 13jt yang juga tidak dibayarkan pada saat gilirannya menang. Korban DI ini sudah 2 tahun mengikuti arisan milik pelaku.

Korban lain yang juga sebagai mahasiswa Perguruan Tinggi di Palembang pun menjadi korbannya. Dia terkena dana sebesar 5jt.

Sampai saat ini baru 10 korban yang melapor dengan total kerugian uang sebesar Rp 111,4jt. Polisi masih nunggu 151 korban lainnya dari kasus dugaan penggelapan dan penipuan Nurliza Shop ini agar lebih mudah untuk diselidiki.


2. Ponorogo


detikcom

Kali ini dari Ponorogo Jawa Timur, sepasang kekasih berinisal DL berumur 21 tahun dan ZM berumur 23 tahun, diamankan oleh petugas kepolisian Polres Ponorogo, karena adanya laporan dari korban warga Bandung yang melapor melalui Mapolresta Bandung.

Berdasarkan instagram yang dimiliki pelaku, disana tercantum ada 200 anggota yang mengikuti arisan online tersebut, karena syaratnya cukup mudah dan bisa dipercaya, hanya KTP, SIM, dan Nomor rekening.

Polres Ponorogo masih menunggu laporan dari korban lain di Ponorogo, karena berdasarkan data yang berhasil dihimpun, terdapat data  yang berasal dari ponorogo, jika tidak ada yang melapor dari warga Ponorogo, maka penyelidikan akan berlanjut di Mapolresta Bandung.

Bagi yang merasa sudah ada transaksi arisan dengan pelaku, silahkan untuk segera melaporkannya.



google


Well guys, berdasarkan 2 kejadian di atas dapat dijadikan pelajaran untuk kita semua agar lebih waspada terhadap modus penipuan online terutama arisan online.

Para pelaku penipuan online diatas, tidak langsung melakukan penipuan, melainkan mereka bakalan mengumpulkan dulu calon korban lainnya, dengan menggunakan pelanggan-pelanggan pertamanya sebagai umpan bahwa pelaku ini menjalankan bisnis arisan dengan benar.

Quote:



1. Sebelum melakukan bisnis melalui online, alangkah bijaknya kita mengetahui dulu dengan siapa kita berbisnis, latar belakang dan karakternya, dan identitas-identitas lainnya. Jejak digital bisa dilakukan, kalau tidak ada jejak digital, lebih baik dihindari.

2. Ajaklah mereka untuk bertemu, biarkan mereka mempresentasikan bisnisnya, agar kita lebih mudah menilai bisnis yang akan atau sedang dijalankannya.

3. Jangan tergiur dengan mereka yang mengiming-imingi keuntungan besar dengan cara mudah, karena semua bisnis itu tidak mudah untuk mendapatkan keuntungan besar.

4. Jangan asal bertransaksi jika melalui online apabila tidak ada yang memfasilitasi. Dan tentunya fasilitas tersebut harus dipercaya oleh orang banyak, bukan hanya puluhan atau ratusan.

Dengan melakukan 4 hal diatas, kita bisa meminimalisir tindak penipuan online. Minimal kita mempersempit ruang lingkup mereka untuk melancarkan kejahatannya.

Semoga menjadi pengetahuan dan bermanfaat untuk kita semua. 
Ingat Pesan Bang Napi Di Bawah Ini


Quote:








Demikian pembahasan dari trit saya kali ini. Kalau ada kata-kata yang kurang berkenan atau kurang tepat, mohon dimaafkan dan dimaklumi ya teman-teman.




" Selalu Ambil Positifnya, Buang Negatifnya " 




Thread ini saya buat dengan Pengetahuan, Pengalaman, Analisa, dan 



Referensi dari CNN, dan Detik.



Kalau ada sumur di ladang, boleh kita menumpang mandi, kalau ada umur panjang, bolehlah saya bikin thread lagi. emoticon-Malu (S)





Quote:



Silahkan Mampir Di Thread Menarik Saya Lainnya





Quote:






Quote:










emoticon-I Love Kaskus






Diubah oleh LionelRoffy 29-03-2019 08:47
12
5.6K
97
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan