Papa.T.BobAvatar border
TS
Papa.T.Bob
Bisnis Berita | Seri Konspirasi Informasi [2]
Spoiler for Pengantar:

*****
Quote:

*****


hollywoodreporter.com

Tahun 2016 pada sebuah konferensi di San Fransisco, bos media CBS (Leslie Moonves) menyinggung soal pencalonan Trump di pilpres AS:
Quote:

Kandidat presiden ternyata bisa sama sekali tidak menguntungkan bagi masa depan suatu negara, tapi sangat menguntungkan bagi bisnis media. Manuver-manuver kandidat bagaikan pertunjukan yang menghibur. Dan dari pertunjukan tersebut uang terus mengalir ke kantong bos media.

*****


telegraph.co.uk

Menggunakan momentum pilpres, media menyedot atensi seluruh rakyat di sebuah negara. Makin menghibur manuver seorang kandidat, makin banyak keuntungan yang diperoleh media. Meskipun manuver-manuver menghibur itu seringkali di luar konteks pilpres.

Alasan inilah yang membuat media memberi coverage dan exposure lebih pada kandidat yang paling "menghibur". Di lain pihak atensi media juga menjadi keuntungan tersendiri bagi sang kandidat. Pengiklan akan tetap menjadi pihak yang harus membayar untuk atensi media. Sementara politikus yang menghibur bisa mendapatkan atensi penonton secara gratis, tanpa perlu membelinya dari TV, tanpa perlu beriklan.

*****


irishtimes.com

Atensi media adalah kunci kesuksesan politik. Trump telah mempraktikannya. Ia mendapatkan atensi seluruh media bukan hanya karena ia menghibur. Tapi karena seluruh media "membencinya".

Jika anda hanya menghibur, mungkin masih ada sebagian orang yang merasa tidak terhibur, artinya ada atensi yang lepas. Tapi jika anda dibenci, semua orang akan membenci anda, dan sebagian lainnya mendukung anda. Artinya seluruh atensi tertuju pada anda. Maka berbahagialah jika anda memiliki banyak haters.

*****

Prinsip jurnalisme dan pebisnis sangat berlawanan. Prinsip jurnalisme adalah memberi informasi, bagi publik. Prinsip pebisnis adalah mendapat profit, untuk pemegang saham media. Seperti kata Leslie Moonves, apa yang menguntungkan bagi media, merugikan bagi demokrasi suatu negara.


wikimedia.org

Debat pilpres antara Kennedy dan Nixon pada 1960 adalah debat pilpres pertama yang ditayangkan di TV. Setelah debat usai, polling menunjukkan bahwa di mata para pendengar radio Nixon adalah pemenang debat. Sementara para pemirsa TV menunjuk Kennedy sebagai pemenangnya. Dari riset yang dilakukan oleh Druckman (2003) belakangan, pada saat debat para pendengar radio lebih berfokus pada konten politik, sementara pemirsa TV lebih berfokus pada persona.


bostonglobe.com

Di TV penampilan dan karisma seorang kandidat menggantikan substansi politik. Aspek-aspek visual lebih menyedot atensi penonton. Saat itulah konten berita dan politik berubah menjadi konten hiburan (entertainment). Kennedy pun mengatakan hal serupa selepas memenangi pilpres: "It was TV more than anything else that turned things around."

*****

Konten hiburan adalah konten yang paling efisien untuk menyedot perhatian pemirsa. Nilai hiburan suatu program atau acara menjadi kriteria yang diutamakan. Neil Postman dalam karya klasiknya Amusing Ourselves to Death menulis demikian: "Entertainment is the overlying ideology of all discourses on TV".

Di TV, entertainment adalah ideologi. Nilai hiburan sanggup menjebak pemirsa yang kolot sekalipun. Saat Trump muncul di TV seluruh keburukannya disorot. Mulai dari skandal, ucapan-ucapan kontroversial, blunder-blundernya dalam mengambil keputusan politik, hingga ekspresi dan gesturnya.


washingtonpost.com

Apa yang media sorot adalah nilai hiburan. Pemirsa diberi kesempatan untuk meluapkan kebencian, atau bisa dikatakan menghibur diri mereka. Informasi-informasi spektakuler, dramatis, dan mengundang polemik adalah resep sukses mendapatkan pemirsa. Tidak hanya di TV, tapi juga di internet. Internet membuka pasar baru bagi berita dan membebaskan khalayak dari monopoli media. Dengan internet, informasi menjadi terdesentralisasi (tidak tersentralisasi pada satu kanal media arus utama saja).

Dulu seseorang hanya menjadi konsumen informasi. Sekarang, hanya bermodal smartphone, seseorang bisa menjadi produsen informasi. Kini tersedia berbagai app yang bisa digunakan untuk memanipulasi gambar, video dan teks. Internet dan media sosial menyediakan ekosistem dan infrastruktur untuk memublikasikan dan menyebarluaskan informasi. Hal ini membuka potensi bagi semua orang untuk menjadi jurnalis, tanpa perlu memiliki kriteria atau kompetensi tertentu. Tanpa harus melalui proses jurnalistic gatekeeper seperti yang dilakukan oleh jurnalis konvensional. Dengan seluruh potensi ini dan sedikit kerja keras, seseorang dapat memviralkan informasi buatannya. Bahkan dengan menggunakan pseudonim, atau profil palsu.

*****

Media sosial membuka kemungkinan baru dengan memfasilitasi semua orang untuk menjadi independen. Dan tidak hanya orang awam yang bisa memanfaatkan ini, politikus juga tidak perlu melewati jurnalistic gatekeepers untuk menyebarkan pengaruhnya. Dengan adanya media sosial publik menjadi bebas untuk ngobrol langsung dengan politisi. Begitu juga sebaliknya, politikus bebas untuk melancarkan agenda politiknya secara langsung.


watchingamerica.com

Media sosial seperti twitter menjadi sumber informasi baru bagi jurnalis. Tidak jarang jurnalis mengambil coverage berita dari tweet seorang figur publik atau elit politik. Dengan begitu sirkulasi informasi menjadi sangat sempit: Seorang politisi bercuit tentang berita yang baru saja dilihatnya di TV. Lalu, TV mengangkat cuitan politisi tersebut sebagai berita. Dengan akun twitter seorang politikus dapat menguasai atensi seluruh media. Dan lagi-lagi Trump menjadi master di bidang ini


ft.com
Quote:



link.springer.com
Quote:


Dengan sebuah cuitan, elit politik mendapatkan atensi media massa serta atensi publik sekaligus. Dan dengan begitu sang politisi dapat melancarkan framingsesuai agenda politiknya.

Bersambung ke [Konspirasi Informasi]

*****

Sekian dari Ane Bre & Sis.
Penasaran dengan seri selanjutnya? Ikutin terus ya emoticon-Embarrassment
Salam dan sampai jumpa di thread Cipt. Papa.T.Bob selanjutnya.
emoticon-Rate 5 Star emoticon-Toast
Diubah oleh Papa.T.Bob 27-06-2019 05:27
SaveTheForestAvatar border
wanbillionAvatar border
78KgAvatar border
78Kg dan 3 lainnya memberi reputasi
4
4.1K
25
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan