dompetjadipeciAvatar border
TS
dompetjadipeci
Anjay! Jembatan Penyeberangan Untuk Singa? Di Negara Ini Ada Loh!


Quote:




Liberty Canyon Crossing Wildlife Bridge

Liberty Canyon Crossing senilai $ 60 juta ini akan membantu rusa dan mamalia besar lainnya yang terperangkap di pegunungan di pinggiran kota Los Angeles yang luas yang terpisah karena jalan raya Route 101. Jembatan penyeberangan hewan tersebut akan diekspansi hingga puluhan jembatan yang direncanakan selesai pada tahun 2023.



Jembatan itu ditanami dengan vegetasi lokal untuk memberikan semak-semak penutup singa gunung saat mereka hendak menyeberang. Saat ini jembatan penyeberangan tersebut sedang dalam tahap pengerjaan dan salah satu diantara puluhan jembatan lainnya ada yang sudah selesai dan mulai beroperasi. Proyek ini didanai oleh Boeing dan Yayasan Leonardo DiCaprio.



Diperkirakan ada sekitar 50 singa gunung di dalam dan di sekitar Pegunungan Santa Monica, Los Angeles. Karena mereka terisolasi dari kelompok singa tetangga, mereka akhirnya menderita efek inbreeding (perkimpoian satu darah). Perubahan lingkungan seperti kebakaran hutan dan makin sedikitnya spesies mangsa memperparah kondisi mereka.



Para ilmuwan memperkirakan bahwa jika populasi singa di gunung Santa Monica tidak dapat melarikan diri dan berinteraksi dengan singa lain, maka ia akan punah dalam 50 tahun. Singa gunung membutuhkan banyak ruang karena bersifat soliter alami. Seekor singa gunung jantan dewasa dapat menguasai daerah yang luas untuk mencari makanan.

Nah selain Liberty Canyon Crossing yang sedang dibangun di Amerika, ternyata sudah ada beberapa negara yang berinovasi duluan untuk membangun jembatan penyeberangan satwa liar. Belanda sebagai contoh, sudah memiliki 600 jembatan dan terowongan termasuk Natuurbrug Zanderij Crailoo di dekat Hilversum. Disana juga ada jembatan penyeberangan yang dinamai “Ecoduct” karena melewati jalur kereta api, sungai, taman bisnis, dan kompleks olahraga seperti pada potret berikut :.

Quote:

Quote:

Quote:


Selain 600 jembatan satwa liar yang ada di Belanda, di Christmast Island, Australia juga ada jembatan penyeberangan yang agak nyeleneh yakni jembatan penyeberangan yang membantu memandu jutaan kepiting merah menyeberang dengan aman dalam perjalanan ke tempat pemijahan mereka setiap tahun. Anjay! Aneh tapi Bermanfaat!


Quote:


Spoiler for Red crab crossing:


Penyeberangan satwa liar dapat menyelamatkan manusia dan juga kehidupan binatang. Di Amerika Serikat sendiri tercatat sebanyak dua juta hewan besar ditabrak kendaraan setiap tahun. Tabrakan dengan rusa misalnya, menghasilkan 200 kematian manusia. Biaya kecelakaan karena kejadian ini ditaksir $ 4 miliar per tahun. Oleh karena itu pembangunan jembatan penyeberangan satwa Liberty Canyon Crossing diharapkan akan menghentikan kejadian penabrakan hewan liar lagi.

—oOo—

Wah makin keren saja ya inovasi yang dilakukan beberapa negara di atas supaya tidak terjadi penabrakan pada satwa liar lagi. Ane salut banget nih sama mereka yang rela menggelontorkan puluhan juta dolar hanya untuk membangun jembatan penyeberangan satwa liar. Sepele sih tapi dampaknya bisa menyelamatkan ribuan nyawa satwa liar! Keren!


Sumber : Disini
Sumber Gambar : Google.com
Diubah oleh dompetjadipeci 02-09-2019 11:42
azidqiAvatar border
jicho22Avatar border
comrade.friasAvatar border
comrade.frias dan 18 lainnya memberi reputasi
17
9.2K
162
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan