abinuwasAvatar border
TS
abinuwas
Bedanya Halal Tourism dan Muslim Friendly, Kamu Sudah Tahu?
Kamu pasti pernah dengar sebelumnya tentang istilah halal tourismdan muslim friendly. Sudah tahu belum apa bedanya?
Kalau browsing di internet tentang halal trip ke berbagai negara di belahan dunia, pasti banyak artikel yang menjelaskan tentang wisata halal dan wisata ramah muslim. Nah, banyak orang awam yang berpikir kalau keduanya itu sama. Padahal nggak lho, wisata halal dan wisata ramah muslim itu merupakan dua hal yang berbeda, meski keduanya memang cukup mirip dalam beberapa hal. Ibaratnya seperti pepatah, serupa tapi tak sama. Lantas apa bedanya sih?
Sumber: Notes of Nomads
Jadi begini, kalau informasi-informasi wisata yang biasanya punya embel-embel muslim friendly pada kalimatnya, itu artinya tempat tersebut memiliki lingkungan yang ramah terhadap umat muslim. Ramah di sini, dalam artian umat muslim yang ingin berkunjung ke suatu kota atau negara yang terkenal dengan sebutan muslim friendly akan memiliki kemudahan saat datang ke sana. Misalnya karena kota atau negara tersebut ada pemukiman penduduk Islam-nya atau tersedia berbagai tempat menjual makanan halal, sehingga wisatawan yang ingin berlibur ke sana akan lebih mudah saat ingin mencari tempat shalat atau makanan yang halal.

Tapi, bukan berarti kota atau negara yang kamu datangi sudah pasti menyediakan hotel atau restoran dengan sertifikasi halal. Tempat tersebut hanya memiliki lingkungan yang cocok dan ramah bagi para muslim yang ingin datang liburan.

Di beberapa negara Asia, dua contoh negara yang bisa disebut muslim friendly adalah negara Jepang dan Korea. Meski populasi Islam-nya nggak dominan, tapi kedua negara tersebut punya cukup banyak penduduk muslim, sehingga di beberapa tempat kamu akan dengan mudah menemukan masjid dan restoran-restoran yang menyediakan makanan halal.

Nah, berbeda dengan halal tourismHalal tourism, atau yang biasa disebut dengan wisata halal, adalah jenis pelayanan paket wisata yang lebih memfokuskan untuk menyediakan fasilitas yang sesuai dengan syariah dan aturan agama Islam. Jadi, nggak hanya terpaku pada destinasi wisata yang muslim friendly aja, wisata halal juga biasanya memperhatikan segala hal, mulai dari penerbangan, tempat menginap, hingga lokasi yang dikunjungi sudah terjamin halal. Terjamin halal di sini maksudnya, sudah bisa dipastikan kehalalannya dengan sertifikasi halal yang diberikan secara resmi dari pemerintah.

Karena itu, nggak mengherankan kalau banyak orang yang berbondong-bondong menggunakan fasilitas halal tourism, karena kamu nggak perlu lagi ribet-ribet mencari tempat menginap atau restoran halal saat berlibur. Dengan paket wisata halal, semua sudah diatur oleh agen pariwisata sehingga kamu merasa lebih nyaman.

Kendati demikian, fasilitas wisata halal memang belum tersedia di banyak tempat, karena untuk mendapatkan sertifikasi halal yang resmi dari pemerintah tidaklah mudah. Apa lagi kalau di tempat-tempat yang populasi Islam-nya masih sedikit, biasanya kesadaran warga setempat mengenai tempat ibadah yang nyaman dan makanan halal bagi wisatawan muslim masih cukup rendah sekali. Nah, kalau kota atau negara yang ingin kamu tuju belum punya fasilitas wisata halal, kamu tetap bisa datang liburan ke sana dengan aman kok kalau tempat tersebut muslim friendly alias ramah terhadap wisatawan muslim.
Sebab kota atau negara yang muslim friendly biasanya akan membuat para wisatawan muslim yang datang berkunjung jadi tetap merasa nyaman, karena tersedia cukup banyak masjid atau mushala serta restoran-restoran yang menyediakan makanan-makanan yang tidak mengandung babi atau alkohol dalam menu mereka.

Nah, itu dia perbedan antara wisata halal dan wisata muslim friendly. Sekarang kamu sudah bisa membedakan keduanya kan?
Jika kamu ingin melihat lebih banyak informasi tentang wisata halal, silakan kunjungi AbiNuwas dan temukan beragam destinasi objek wisata menarik lainnya yang tidak boleh kamu lewatkan.

source : abinuwas
tata604Avatar border
tata604 memberi reputasi
1
3K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan