kompenibelandaAvatar border
TS
kompenibelanda 
[COC Regional: Lokasi Wisata] Pasir Putih Delegan Salah Satu Destinasi di Kota Gresik


Pantai Delegan Gresik

Pasir Putih yang Memesona




Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh

Hai, Gan jumpa lagi dengan ane. Semoga kabar baik bagi kita semua. Aamiin.

Kota Gresik apa sih yang Agan Sista ketahui dari kota tersebut. Salah satu kota di Provinsi Jawa Timur yang banyak tempat ziarahnya. Karena di kota ini banyak makam-makam para wali di antaranya;

Quote:


Namun, kali ini ane akan mengajak kalian ke salah satu destinasi di bibir pantai yang eksotik yaitu Pantai Delegan Gresik yang lebih dikenal dengan Wisata Pasir Putih Delegan.



Untuk mengisi liburan semester, akhir tahun ataupun lebaran Pantai Delegan bisa menjadi pilihan untuk berlibur bersama buah hati dan keluarga. Bisa juga akhir pekan dengan teman ataupun sahabat dekat Gan melepas lelah usai aktifitas bekerja dan belajar. Setelah dari sini pasti suasa hati akan fhres kembali.

Pantai ini terletak di Desa Delegan Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Bagi yang belum pernah berkunjung ke sana buruan agendakan.

Dari kota Gresik kurang lebih 40 km, setelah dari Sidayu dan melewati hutan jati Panceng ada papan penunjuk arah menunjukkan wisata Pantai Delegan, dari jalan raya masuk ke utara kurang lebih 1km kita sudah sampai di lokasi.

Pantai Delegan airnya sangat tenang Gan jadi cocok untuk wisata pantai, berjemur, lomba perahu atau memancing. Pantai ini berpasir putih seperti Parangtritis tetapi ombak tak sederas dan setinggi Parangtritis. Cukup membuat kita bersantai bermain air di bibir pantai lepas.

Spoiler for :


Pasir putih dan laut yang biru membuat engan kita beranjak dari sana. Apalagi di sekitar pantai ada yang berjualan makanan. Wah, dijamin kerasan berlama-lama. Menikmati air yang terhampar luas dan gulungan ombak kecil, lalu lalang orang-orang yang asyik dengan dunianya merupakan momen yang bisa diabadikan.

Di pantai ini, Gansist jugs bisa bermain layang-layang kemudian dengan si doi berjalan-jalan di sepanjang bibir pantai, berburu spot foto yang paling kece hingga berenang menikmati kesegaran air pantai.

Spoiler for :


Membawa bekal sendiri dari rumah adalah pilihan tepat. Bisa sepuasnya di pantai ini seharian. Namun, bagi yang takbmembawa bekal jangan khawatir karena di pantai ini tersedia banyak stan yang berjualan makanan Gan.

Untuk tiket masuknya cukup membayar Rp 10.000 untuk dewasa, sedangkan anak-anak Rp 5. 000. Murah bukan?

Spoiler for :


Kebanyakan pengunjung menikmati air laut dan pasir putih yang masih alami. Banyak juga yang berenang bersama ombak dengan berbagai permainan seperti speedboat, banana dan perahu yang disediakan. Kebahagiaan yang terpancar di raut muka mereka adalah wujud kepuasan tersendiri. Yah, tentunya tak ternilai harganya.

Pantai Pasir Putih Delegan juga terdapat ayunan di bibir pantai penyeawaan ban karet. Juga ada yang berjualan layangan jika ingin menerbangkannta.

Spoiler for :


Tak hanya wahana permainan, di area wisata, pengunjung juga bisa berbelanja oleh-oleh ikan asap serta berwisata kuliner dengan menu aneka masakan pesisir.

Hanya sedikit berpesan Gan, meskipun air tenang akan tetapi, lebih baik selalu waspada apalagi jika, memliki anak kecil selalu dampingi ya! Tetaplah berhati-hati saatberlibur ke pantai sebab air laut bisa pasang dengan sewaktu-waktu.

Daya tarik apa saja yang ada di Pantai Delegan Gresik?

Ketika sedang menikmati liburan tentunya harus ada hal yang menarik untuk dilakukan. Nah, anda juga dapat melakukan beberapa hal yang menarik ketika sedang berlibur di Pantai Delegan Gresik Jawa Timur, seperti berikut ini.

1. Bermain Pasir


Spoiler for :


Spoiler for :


Gansist dapat bermain pasir bersama dengan anak-anak ataupun teman anda. Cukup banyak wisatawan anak-anak yang senang bermain pasir sebab areanya juga cukup luas. Jarak titik bermain pasir dari pantai juga tidak terlalu dekat sehingga akan aman dari terpaan ombak.

2. Berenang dan bermain air

Spoiler for :


Spoiler for :


Selanjutnya anda juga dapat berenang sebagaimana aktivitas yang kerap dilakukan ketika seseorang berlibur di pantai. Berenang ini dapat dilakukan oleh anak-anak ataupun orang dewasa, namun sekalipun ombaknya benar-benar tenang tetap damping anak-anak anda ketika berenang dan tidak perlu terlalu menuju tengah laut.

Di pinggiran Wisata Pantai Delegan juga ada orang yang menyewakan ban pelampung dengan bandrolan 5000 IDR untuk ukuran kecil dan 20000 IDR untuk ukuran yang besar.

3. Berkeliling laut

Selain berenang anda juga dapat menikmati keindahan laut Delegan dengan mengunakan sampan yang disewakan oleh para penduduk sekitar. Anda dapat mengajak teman, keluarga, atau bahkan orang terdekat untuk menikmati pemandangan di Pantai Delegan di Gresik tersebut. Biaya untuk meminjamnya sekitar 10000 IDR, cukup terjangkau juga.

4. Bermain layangan

Spoiler for :


Momen bermain layang-layang bisa Gansist manfaatkan untuk kedekatan bersama keluarga.

Bayangkan biasanya bermain layangan di lapangan sekarang di bibir pantai dengan embusan angin sepoi-sepoi. Wah, sangat menyengkan.

Di sini sudah ada penjual layangan Gan, bisa juga membawa layangan dari rumah agar tidak perlu membelinya.

5.Spot-spot instagramable

Spoiler for :


Di Pantai Delegan kalian jangan takut kehabisan stok foto karena banyak spot-spot instagramable yang tak kalah cantiknya dengan pantai-pantai yang lain.

Laut dengan ombak yang tenang, serta langit yang biru menambah sejuk dan enggan berpaling.

6. Bersantai menikmati pantai

Spoiler for :


Gansist bisa bersantai menikmati keindahan pantai sambil menikmati es kelapa muda atau kuliner lainnya. Melihat birunya laut dan awan, serta aktifitas orang-orang yang bermacam-macam.

Tentunya bisa juga untuk mencari ide sebagai bahan tulisan atau gambar bagi yang punya kesibukan itu.

7. Memancing

Agan bisa juga memancing di sini, bagi yang hobi memancing pasti senang.

Sekian thread ane, sampai jumpa lagi di thread berikutnya.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh

Gresik, 6 Maret 2020

Opini pribadi, dokumentasi milik pribadi dengan referensi di sini
Diubah oleh kompenibelanda 09-03-2020 10:09
rulisk5570Avatar border
riwidyAvatar border
pencit.Avatar border
pencit. dan 24 lainnya memberi reputasi
17
5.3K
131
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan