ebipo
TS
ebipo 
[COC Regional: Lokasi Wisata] Keindahan Alam Mbung Mini & Grejengan Sewu Jrahi

Sumber gambar


Pesona Wisata di Kabupaten Pati
Mbung Mini & Air Terjun Grejengan Sewu Desa Jrahi


Halo Gan, ketemu lagi sama Bipoh Disini. Ini merupakan thread yang kesembilan dalam rangka mengenalkan pesona daya tarik dari seluruh Regional yang ada di kaskus. Masih berada dalam potensi wisata yang ada di Kabupaten Pati. Sekarang ane mau mengenalkan suatu Desa yang menyimpan keindahan alam tersembunyi yaitu Desa Jrahi,Kecamatan Gunungwungkal.

Disana masih ada lokasi wisata tersembunyi yang jarang orang tahu, bahkan masyarakat Pati pun masih belum mengenal secara luas, kalau disana terdapat potensi wisata. Ada dua lokasi yang ane bahas kali ini, urutan pertama dari Mbung Mini dan kedua Air Terjun Grejengan Sewu.

Pesona yang ditawarkan lebih ke pemandangan alam yang diberikan oleh pegunungan Muria. Jadi, lumayan juga jarak tempuh perjalanan dari Gerbang Kota Pati sampai ke tujuan yang ada di lereng gunung. Untuk medan jalur yang dilalui juga bisa dipastikan akan berkelok-kelok dan terakhir mendapati jalanan yang belum baik. Kuy kemon, mari simak bersama lokasi wisatanya.


Lokasi Wisata

Google maps

Oke, sekarang memulai perjalanan dari titik Gerbang Kota Pati. Seperti biasa, ambil jalur motor sebelah kiri menuju Jl. Tunggul Wulung. Arahkan kendaraan lurus sesuai jalur di depan, sampai nanti melihat lampu merah. Kemudian berbelok ke kiri, jangan lurus ke depan, karena tersedia jalur untuk mobil.

Terus lurus ke depan, hitung lampu merah sampai hitungan ketiga yang ada di Jl. Diponegoro. Ciri saat mau ambil posisi berbelok, kalian bisa melihat papan petunjuk. Kalau belok ke kanan menuju Alun-alun Pati, sedangkan belok kiri menuju Jl. Dr. Susanto.

Ambil belok kiri ke Jl. Dr. Susanto, terus saja mengarahkan kendaraan ke depan. Disana juga, kalian akan melihat RSUD RAA Suwondo yang ada di Jl. Raya Pati Tayu. Masih dalam menelusuri jalan dengan lurus ke depan sampai 8,2 km, titik poin berikutnya agar tidak salah mengambil jalan. Di depan nanti terlihat Polsek Wedarijaksa, dimana kalian akan mengambil jalur kiri untuk berbelok.



Sumber gambar

Kemudi masih jalan terus nih Gan setelah belok kiri, jarak tempuh juga lumayan sampai 12,9 km, baru ada percabangan jalan. Ingat ya ambil belokan kiri, jika ke kanan, kalian malah menuju Alun-alun Tayu. Ikuti lagi jalanan yang lurus, sampai ada pertigaan pertama disana, baru arahkan berbelok kiri menuju Jl. KH. Abdul Rozaq.

Terus memacu kendaraan ke depan, sampai memasuki Jl. Gunungwungkal-Ngetuk. Di sisi kiri jalan ada GITJ Gunungwungkal, dan ini merupakan titik poin berikutnya.



Sumber gambar

Setelah melewati GITJ Gunungwungkal, di depan terlihat pertigaan jalan, langsung ambil belok kanan. Memasuki Jl. Gunungwungkal-Jembul Wunut, kalian akan berkendara lurus sampai dengan jarak 1,3 km. Setelah mencapai jarak tersebut, ada sebuah pertigaan jalan, dimana sisi kanan jalan ada warung mie ayam Mbok Kasri.

Langsung belok kiri, kemudian masuk ke Jl. Bancak Giling. Lurus saja berkendara sampai 1,2 km, nanti terlihat Masjid Baitul Muttaqin yang ada di sisi kanan jalan. Ambil belokan ke kanan, lurus terus sekitar 700 meter sampai ada pertigaan jalan. Belok kanan lagi, sambil mengikuti jalanan yang ada.

Terus lurus sampai jarak 4,1 km, kalian akan sampai di lokasi wisata pertama yang ada di Desa Jrahi yaitu Mbung mini. Untuk Air Terjun lebih lurus sedikit juga langsung sampai. Tapi kalian ada dua pilihan, mau pakai motor sendiri untuk menuju kesana atau pakai ojek yang sudah disediakan masyarakat.


Mbung Mini

Sumber gambar

Untuk wisata Mbung mini, pemandangan pertama kali ketika Agan sudah sampai disana. Kalian akan mendapati sebuah kolam penampungan air dengan latar belakang lereng pegunungan Muria. Parkir bisa bebas disana, karena belum ada yang mengelola dan sama juga mengenai tiket masuk itu tidak dipungut biaya apapun. Kalian bisa melihat gazebo yang sudah disediakan, agar digunakan untuk menikmati panorama yang diberikan.


Pesona Pemandangan

Sumber gambar

Intinya, kalau berkunjung kemari, kebanyakan yang dicari yaitu pemandangan alamnya. Mereka biasanya mengambil banyak spot foto untuk diabadikan, dan tak luput juga ada beberapa area yang digunakan untuk mendirikan perkemahan disana.


Pengisi Perut

Sumber gambar

Tenang Gan, disana sudah ada penjual yang ada di pojok sana. Mereka menjual makanan dan minuman, tak luput juga menikmati secangkir kopi yang disajikan dengan kehangatan.


Air Terjun Grejengan sewu

Sumber gambar

Setelah puas dengan berfoto-foto di Mbung mini, sekarang langsung menuju ke lokasi wisata Air Terjun Grejengan Sewu. Beda dengan Mbung Mini yang langsung bisa melihatnya, kalian kalau kemari harus siap untuk melewati jalanan cadas tanah pegunungan.

Menanjak pasti, curam apalagi, buat yang takut naik kendaraan sendiri, disana sudah ada ojek yang siang antar jemput. Tarifnya pun murah, dengan sekali jalan Rp 5.000 sudah bisa duduk tenang dan tinggal menunggu sampai.


Seperti Ini Jalanan Tanahnya

Sumber gambar

Walaupun medan jalur masih berupa tanah, tapi pemandangan yang menemani sepanjang perjalanan, sudah bisa membuat mata menjadi manja. Untuk kalian yang tinggal di pedesan, mungkin itu suatu hal yang biasa. Tapi, buat yang hidup di perkotaan dan setiap hari melihat banyak gedung sepanjang jalan. Justru momen seperti inilah yang menjadikan mereka lebih tertantang lagi untuk mengeksplore lebih dalam menuju lokasi wisata.


Yuk Mandi

Sumber gambar

Banyak pilihan yang bisa dilakukan di Grejengan Sewu, kalian bisa mandi dengan air yang jatuh dari atas. Mengabadikan momen dulu dengan berfoto juga boleh, pemandangannya juga tak kalah memanjakan mata dari Mbung Mini. Sikat saja langsung, spot foto juga banyak tuh, sayang banget kalau cuma dinikmati tanpa jepretan kamera.

Air Terjun

Sumber gambar 


***


Gimana Gan? Seru kan destinasi wisata di Desa Jrahi. Ada Mbung Mini dengan latar belakang pegunungan yang ada banyak spot berfoto. Sedangkan di Air Terjun Grejengan Sewu, penuh dengan perjuangan untuk sampai kesana. Walaupun jalan masih jalur tanah, tapi meninggalkan sensasi yang sudah biasa dengan alam pegunungan.

Patut dikasih jempol terhadap pihak pengelola yang masih swadaya dari masyarakatnya tersendiri, mereka melihat potensi agar Desa Jrahi menjadi lebih berkembang dengan alokasi pesona wisata yang ada disana. Terima kasih Agan Sista yang sudha meluangkan waktu untuk membaca thread sederhana ini. Salam hangat dari Bipoh, sampai ketemu lagi.




--------------------------------------
Penulis : ebipo
Referensi : TS sendiri & disini


Diubah oleh ebipo 21-02-2020 03:33
syrupmapleindra.blorakаskus
kаskus dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.6K
6
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan