vhiteAvatar border
TS
vhite
Berguru Pada Dunia [ One piece ]
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
semoga Allah Melimpahkan keselamatan, Rahmat dan Keberkahan untuk kalian.

Selamat pagi, siang, sore, malam tergantung agan yang bacanya kapan waktunya hehe



Berguru Pada Dunia

Semua orang pernah mendengar One Piece, serial komik asal Jepang yang menemani generasi 90an sampai awal 2000an.
Yup, One Piece sempat tergolong serial pasaran di Indonesia selain Naruto dan kawan kawan.

Dengan alur yang sangat kompleks dan masih belum ada kepastian kapan tamatnya, ada secuil kisah yang menurut ane patut dibaca semua orang... terlepas dari apakah orang itu penggemar One Piece atau bukan.

Ada satu tokoh yang belum lama dikenalkan Oda sebagai mangaka OP. Karakter ini akrab disebut Oden, Kozuki Oden tepatnya. Tragis, cara beliau tewas sesuai dengan namanya, direbus hidup-hidup.

Oden termasuk tokoh kunci yang memang harus dikenalkan menjelang OP tamat, karena tanpa Oden, raja bajak laut gak akan bisa disebut raja bajak laut.
Lalu kenapa ane bilang kisah Oden patut dibaca orang-orang?

Well, kisah hidupnya bukan berisi hal klise layaknya tokoh anime kebanyakan. Ane sih mengesampingkan embel-embel fantasi kekuatan Oden ala anime, karena yang berkesan dari dia adalah karakternya dan bukan kekuatannya.

1. Sadarlah bahwa anda itu bodoh.
Oden lahir di negeri Wano, negara yang mengisolasi diri dari dunia luar. Wajar saja Oden merasa kepo dengan apa yang ada di luar sana, tapi sayangnya dia payah dalam hal berlayar di laut, meskipun daya tahan tubuhnya tergolong spesial.
Terpaksa, dia menunggu ada orang luar yg datang lalu memohon untuk numpang ikut berlayar, meskipun itu jadi hal tabu & melanggar hukum negara.
Tapi sampai waktunya keliling dunia, Oden keliling negaranya sendiri, mencari tahu seluk beluk masyarakat dan konflik yang mewarnai Wanokuni.

Selama perjalanan, dia nulis jurnal, menumpahkan semua yang dia liat & rasakan. Dia merasa kebodohan hanya menghambat manusia, oleh karenanya dia berusaha belajar langsung di lapangan ga peduli semua konsekuensinya.
Efeknya, Oden dapet kepercayaan buat jadi gubernur salah satu daerah tempat berandalan negara dikumpulkan. Dia mengubah tempat kumuh jadi pemukiman layak huni serupa daerah lain di Wano.
Dari situ dia belajar bahwa masalah bukan sesuatu yg harus ditakuti atau bahkan dihindari, tapi harus dicari dan dihadapi.
Meskipun nekad dan bodoh, bahkan sempat dicoret dari KK sama bapaknya sendiri Lol, Oden akhirnya dianggap layak memimpin Wano sebagai Shogun kalau sewaktu-waktu ayahnya wafat.

2. Perbedaan
Oden akhirnya memaksakan diri ikut berlayar ke luar Wano lewat bajak laut yg kebetulan singgah buat ngisi ulang persediaan.
Sebagai orang dari negara yang terkucilkan, Oden diajak keliling dunia buat pertama kalinya, sampai hasrat keingintahuannya terpuaskan.
Tak lupa, selalu dia catet semua hal di jurnal perjalaan. Oden merasa dunia mampu menelanjangi dirinya dengan semua ragam kehidupan yang ditemui.
Semakin sadar juga kalo dia cuma partikel debu diantara semua hal yg melengkapi eksistensi semesta.
Di sisi lain dia juga heran, kenapa banyak orang takut dengan sesuatu yang berbeda, padahal perbedaan sudah dipastikan ada di mana-mana. Mungkin sekadar takut saja masih wajar, tapi ada beberapa golongan yg anti perbedaan. Mereka yang dianggap Oden sebagai orang yg membuat penjara untuk dirinya sendiri.
Anti perbedaan hanya menegaskan keegoisan seseorang, kira-kira begitu sumpah serapah Oden ketika melihat konflik akibat perbedaan.

3. Ilmu Pengetahuan
Meskipun Oden dikenal onar dan semaunya saja, dia masih keturunan klan Kozuki yang turun temurun mewariskan kemampuan membaca prasasti (poneglyph). Kemampuan yang dilarang pemerintah dunia dengan segala konspirasinya. Siapapun yang ketahuan memiliki kemampuan tersebut, bisa dipastikan dia akan menjadi buronan dengan harga tinggi. Nico Robin sudah dihargai 80 jutaan walau masih anak-anak hanya karena mampu membaca tulisan poneglyph.

Berkat kemampuannya ini, Oden diminta Roger untuk bergabung menjadi krunya demi menuntaskan perjalanan mengelilingi dunia. Roger yang mendapat predikat bajak laut kelas berat sampai rela bersujud dan memohon agar Oden mau membantunya.
Oden pun menyanggupi karena dia juga penasaran kenapa orang klan Kozuki mampu membaca prasasti yang tersebar di seluruh dunia.
Perjalaan Oden dan Roger dimulai, sekali lagi Oden ditampar pengalaman yang belum pernah dia bayangkan. Dirinya sadar negeri Wano harus terbuka ke dunia luar agar bisa memberi bantuan krusial yang mungkin saja bisa melawan konspirasi pemerintah otoriter.
Semakin banyak poneglyph yang dibaca, semakin merasa bodoh juga dia. Bagaimana bisa ilmu pengetahuan berharga justru terbengkalai, sedangkan orang yang mampu membacanya berasal dari negara tertutup. Padahal dunia butuh penerjemah yang saat itu menjadi momok negatif bagi pemerintah.

Hingga akhirnya mereka singgah di titik terakhir, destinasi yang menjadikan Roger disebut raja bajak laut. Tujuan dan kunci dari alur cerita One Piece. Oden dan Roger yg mengarungi dunia sadar bahwa ada masalah yang perlu dibenahi, namun masih terlalu dini untuk diselesaikan.
Hasrat keingintahuannya sudah terpenuhi, dirinya belajar banyak hal yang dilarang pemerintah dunia. Kalau seorang diri, Oden gak bakal bisa membantu banyak. Oleh karenanya dia memutuskan untuk pulang dan mengurus Wano dahulu sebagai Shogun.

Tak berselang lama, Roger dieksekusi setelah menyerahkan diri ke angkatan laut. Hal yang tak diketahui Oden karena dirinya punya masalah lebih besar di Wano, plus mengingat Wano yang terisolasi membuat Oden kudet dengan berita dunia luar.
Oden dikudeta dengan seseorang, image dirinya dibuat buruk dihadapan rakyatnya sendiri, istrinya dibunuh dan anak serta pengawalnya diburu.
Oden tewas direbus sebagai bentuk eksekusi publik yg dilihat mata anaknya sendiri.

Cukup mengenaskan bila wawasan yang kita cari dan miliki bisa membayahakan diri sendiri hingga berujung maut. Tapi bagi Oden, mati bersama kebodohan dan keangkuhan jauh lebih menyesalkan.
Dunia sudah menyediakan semua hal, kita hanya perlu menggapainya sedikit demi sedikit. Perlahan saat dunia menyatu dengan jiwa dan logika, saat itulah kita bisa meyebut diri kita "manusia".

Terima kasih telah mampir untuk membaca gansis kaskuser jangan lupa emoticon-Blue Guy Cendol (L) emoticon-Rate 5 Star serta di share yo gansis kaskuser
anasabilaAvatar border
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 2 lainnya memberi reputasi
3
837
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan