bambang474
TS
bambang474
Resep Tahu Petis Bandung
Tahu petis kediri merupakan salah satu makanan indonesia yang dibuat dari produk olahan kupang. Dan udang yang di temukan di daerah pesisir.


Dan sambal Petis  sendiri dikategorikan sebagai saus atau bumbu yang disantap sebagai pelengkap dengan makanan lain salah satunya tahu petis.


Apa saja resep-resepnya dan bagaimana cara membuatnya..?



Bahan-bahan yang di Perlukan :


Lontong yang sudah di potong
Tahu Bandung (atau Tahu kuning), Goreng, di potong juga ya
Taogeyang sudah direbus
Bawang Putih secukupnya
Cabe rawit (kalau mau pedas)
Petis secukupnya
Kacang tanah secukupnya, sangrai
Kecap Manis
Garam
Krupuk sebagai pelengkap
Air matang secukupnya
Daun seledri, rajang kasar
Bawang Goreng

Cara Pembuatannya  :


1. Pertama kita akan menggoreng bawang putih dan cabe rawit sebentar saja jangan sampai matang-matang
2. Haluskan bawang putih dan cabe rawit yang sudah digoreng tadi kemudian kacang tanahTambahkan petis, aduk rata
3. Beri air matang sedikit supaya agak cair, aduk rata kemudian Beri garam, rasa2 apakah sudah pas bumbunya, sisihkan dan sudah jadi saus kupat tahunya
4. Potongan Lontong dan Tahu ditaruh di piring yang dibuat untuk menyajikan tambahkan juga kecamba yang di rebus tadi
5. Tambahkan seledri di kecamba lalu tambahkan juga saus kupat tahu tersebut. Taburi kecap sesuai dengan keinginan anda
6. Kemudian terakhir tambah bawang goreng tadi dan kerupuk
7. Tahu Petis Khas Bandung Siap untuk Disajikan gaes…..



Manfaat Mengkonsusmsi Tahu


1. Mengurangi Resiko Kanker


Saat dikonsumsi sebagai bagian dari diet sehat, kedelai bisa membantu mengurangi risiko pembentukan sel kanker dari tubuh manusia. Salah satunya adalah kanker payudara. Sebuah analisa yang sudah dilakukan terhadap 35 penelitian menemukan, kedelai mengurangi risiko kanker payudara pada perempuan Asia. 

1. Mengurangi Gejala Gejala Pada Menopause


Kedelai juga mengandung phytoestrogen atau yang dikenal dengan isoflavon. yang sama dengan struktur hormon estrogen pada perempuan. Isoflavon dapat juga mengurangi gejala kesehatan yang muncul karena kekurangan estrogen pada masa menopause. Berdasarkan hasil dari penelitian North American.


Demikian artikel kali ini semoga bermanfaat. dan anda bisa mencoba membuatnya di rumah. Dan padaartikel selanjutnya akan membahas resep jajanan pasar kekinian. Sekian terima kasih, Selamat mencoba..



ceuhetty
ceuhetty memberi reputasi
1
1K
0
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan