0wlcelepukkk
TS
0wlcelepukkk
Melihat SISI LAIN kebiasaan di era New Normal.


1. Sikap
Menjalani hidup di era New Normal membuat kita harus beradaptasi dengan sikap yang baru. Lalu seperti apa saja sikap yang di harapkan dari kebanyakan orang kepada orang lain? Pertama, harus menanamkan sikap waspada terhadap ancaman yang mungkin terjadi seperti terkena droplet dari orang lain/tidak sengaja bersentuhan dengan pasien positif covid-19. Kedua, menyadari bahwa pandemi ini nyata ada di sekitar kita.

Ketiga, kalau tidak bisa melakukan keduanya setidaknya menghormati orang yang sangat ketat dalam menjaga jarak. Meski dalam hati bilang "kok lebay banget sih dia".

2. Perilaku
Beradaptasi pada situasi yang baru sebenarnya bukan hal baru bagi manusia. Hampir setiap manusia pasti akan menghadapi perubahan perilaku. Namun ketika menghadapi "New Normal"  kita harus siap pada perubahan yang akan terjadi untuk jangka panjang. Gaya hidup sederhana sebagai langkah untuk hemat saat penghasilan menurun sepertinya jadi pilihan tepat.

Selain itu, menanam tumbuhan secara hidroponik bisa membuat kita lebih sehat karena dapat mengontrol kebersihan makanan.

3. Cara yang bisa dilakukan
Bagi kalangan menengah di atas, keadaan "New Normal" mungkin tidak begitu berpengaruh. Karena mereka tetap bisa berkegiatan secara daring. Mulai dari sekolah, transaksi jual beli, belanja.

Namun yang menjadi masalah adalah kalangan menengah kebawah. Mereka harus berfikir lebih kreatif dari pada sebelumnya untuk bisa mengikuti perkembangan zaman. Misalnya harus mampu mendaur ulang/memperbaiki barang supaya mendapatkan nilai ekonomi yang lebih tinggi. Masalah lainnya, ketersediaan modal yang terbatas harus di pecahkan melalui pinjaman lunak dan lain sebagainya.

4. Konsumsi
Mengubah pola makan menjadi vegetarian untuk sementara waktu seharusnya dapat di syukuri sebagai bagian dari "back to nature". Atau lebih memilih berbelanja bahan pokok lalu di masak di rumah dan di makan bersama keluarga juga pilihan tepat sebagai langkah mengakrabkan diri pada keluarga.

Ada baiknya juga mulai memelihara unggas seperti ayam, atau memelihara ikan konsumsi supaya lebih hemat dan sehat.

Melalui tulisan ini, saya ingin menyemangati teman-teman yang mungkin terkena PHK dari kantornya. Dan yang masih bekerja meski selalu mendapat tekanan.
Semangat ya! Kamu tidak sendiri
🍻

Penulis: Owl celepuk



Quote:


Quote:
Diubah oleh 0wlcelepukkk 14-07-2020 16:08
indramamothdahyun98gtrapuma
gtrapuma dan 23 lainnya memberi reputasi
22
4K
136
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan