adhie45Avatar border
TS
adhie45
Setelah Ini Anda Akan Tahu Kegunaan Lain dari Tusuk Gigi

Event Kreator ke 2 Juli 2020: Life Hack Andalan Gue


Sumber: dream.co.id


Pandemic Corona masih menjadi momok bagi kita semua. Sebab belum ditemukannya vaksin membuat kita harus pinter menjaga diri dari ketularan dan menularkan virus ini. Banyak mereka yang suspect Covid-19 tapi tidak bergejala. Jadi bisa saja dia menularkan virus ke orang lain ini tanpa unsur kesengajaan dan tanpa diketahui.

Oh ya, sebelumnya saya terimakasih untuk Menteri Kesehatan kita yang sudah mengganti istilah ODP dan PDP menjadi Kasus Suspek. Singkatan ODP dan PDP terlalu mirip-mirip. Boro-boro paham maksudnya, singkatannya aja saya sering salah karena sering ketuker jadinya antara ODP dan PDP. Orang Dalam Pengawasan, Orang Dengan Pengawasan, Orang Dalam Perawatan, Orang Dengan Perawatan, Pasien Dalam Pengawasan, Pasien Dalan Perawatan, Orang Dengan Pasien, Pasien Dengan Perawat.... dst. Itu aja saya salah. ODP yang benar adalah Orang Dalam Pemantauan dan PDP adalah Pasien Dalam Pengawasan. Kata 'pemantauan', 'pengawasan' dan 'perawatan' terlalu mirip. Bagus lah tidak digunakan lagi. Sementara untuk kasus positif sekarang menggunakan istilah 'Konfirmasi Positif.

Saat saya menulis thread ini, jumlah kasus Konfirmasi positif 86.521, Dalam Perawatan 37.598, Meninggal 4.143(4.79%), dan Sembuh 45.401 (52.47%). Terima kasih juga untuk Kaskus yang masih konsisten mengupdate perkembangan data terkini.


Sumber: screenshot kaskus.id


Yang kadang saya merasa miris karena mirip dengan update perolehan medali olimpiade tapi dalam konteks lain dan tidak tahu kapan berakhirnya. Berdoa saja vaksin segera ditemukan. Dan selama vaksin belum ditemukan, yang bisa kita lakukan adalah 2 hal tadi. Mencegah ditulari dan juga mencegah menularkan secara tidak sengaja ke orang lain.

Ada yang punya benda ini di rumah?


Sumber: Foto Pribadi


Bisa dikatakan, saya selalu sedia benda ini di rumah. Punya gigi bolong mau gak mau harus punya persedian dongkrak gigi nih emoticon-Big GrinBahkan kadang kalau makan di luar ada tusuk gigi yang bagusan (yang dibungkus satuan), saya suka ngambilnya agak 'banyakan' buat stock emoticon-Malu (S). Wah ketauan nih habit saya. Tapi dalam batas wajar tentunya. Gak segenggaman apalagi semuanya dibawa pulang!

Selain stock di rumah, sekarang kemana-mana saya juga selalu sedia di kantong jaket. Gunanya untuk apa? Untuk mencet tombol atm atau tombol lift.

Sebenarnya, salah satu benda kotor yang kita temui sehari-hari selain uang (kotor dalam arti sebenarnya ya? Kita kan gak tau uang tersebut sebelumnya dipegang oleh siapa dan gimana track record kebersihannya?) adalah mesin atm dan tombol lift. Saya pernah baca berita ini:


Sumber: liputan6.com


Jahat banget kan? Masalahnya, kadang kita gak tau loh pengguna lift sebelumnya gimana? Atau pengguna atm gimana kebersihannya?

Selain tissue, kita bisa aja pake sarung tangan saat mengambil uang di atm atau mencet tombol lift. Sekali pakai apa dicuci? Kalau sehari naik lift berkali-kali perlu berapa sarung tangan? Kalau tissue bisa juga sih. Tusuk gigi sebagai alternatif lain karena relatif tidak menempel. Tissue kan menempel.

Ini contoh foto-foto saya saat mengambil uang di atm.

Spoiler for :


Tusuk gigi saya gunakan untuk memencet baik tombol angka maupun tombol navigasi. Tapi gak terlalu keras menekannya.

Untuk mengambil uangnya pakai tusuk gigi juga?

Ya enggak. Pake tangan. Tapi biasanya saya bungkus tissue dan masukin plastik. Bahkan kadang saya sengaja mengalihkan saldo ke rekening elektronik agar bisa transaksi cardless, ambil uangnya tanpa kartu atm.

Dan terakhir, jangan lupa buang kertas thermal dan tusuk gigi ke tempat sampah. Saya pernah baca kalau kertas thermal juga gak bagus bisa memicu kanker. Link artikelnya bisa di klikdi sini (dari klikdokter.com). Makanya saya kalau di belakang gak rame mending gak cetak slip atm deh. Tapi kalau banyak orang yang antri malu ketauan saldonya 0 emoticon-Hammer (S).

Oh ya, ambil uangnya saya lebih suka di atm yang berada di minimarket. Soalnya bisa dikatakan, minimarket sekarang semua menyediakan air dan sabun untuk cuci tangan. Ya kalau gak ada air dan sabun jangan lupa prepare hand sanitizer, jadi abis dari atm bisa membersihkannya dengan hand sanitizer.

:tepar


Mungkin itu saja. Kita jaga diri dan orang terdekat kita dari pandemic Covid-19. Meski tidak kelihatan dan banyak yang abai, virus ini beneran ada dan nyata. Doa saya vaksinnya segera ditemukan.

Semoga thread ini bermanfaat. Terimakasih.

Thread: Pengalaman Pribadi

Referensi:
republika.co.id
kaskus.co.id widget
Diubah oleh adhie45 20-07-2020 04:32
Richy211Avatar border
gembelngeheAvatar border
bat4k0Avatar border
bat4k0 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.1K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan