ihangyuloveAvatar border
TS
ihangyulove
Ada Nam Do San 'Start-Up', Ini 7 Karakter yang Diperankan Oleh Nam Joo Hyuk di Drakor


Nam Joo Hyuk menandai debutnya sebagai aktor sejak 2014 lalu. Aktor kelahiran 1994 ini langsung mencuri perhatian lewat peran pertamanya di drama 'Surplus Princess' sebagai Park Dae Bak atau Big. Memerankan karakter sebagai seorang yang jenius masalah komputer dan lahir dari keluarga kaya, aktingnya di drama tersebut bikin Joo Hyuk dilirik para sutradara lainnya.

Terbukti, mantan pacar Lee Sung Kyung ini nggak pernah absen setiap tahunnya buat main drama. Walaupun beberapa kali sering mendapat kritikan karena ekspresinya yang kurang sih. Tapi nggak sedikit juga penonton yang dibuat gagal move on sama aktingnya karena peran-peran ikonik yang dimainkan. Dari semua karakter Nam Joo Hyuk di drama ini, mana yang paling susah bikin kalian move on?


Han Yi An (Who Are You: School 2015)




Debut pertamanya di drama 'Surplus Princess' membuat Nam Joo Hyuk mendapat kesempatan buat main di 'Who Are You: School 2015'. Di drama ini, Joo Hyuk berperan sebagai Han Yi An, seorang bintang sekolah dan atlet renang. Bisa bayangin dong, gimana dia jadi idola cewek-cewek di sekolah?

Di drama yang tayang pada 2015 ini, Yi An diceritain bersahabat dekat dengan Eun Byul (Kim Soo Hyun). Berawal dari persahabatan tersebut, Yi An punya perasaan lebih pada Eun Byul. Tapi sayangnya, sosok yang selama ini didekatnya bukan Eun Byul asli, melainkan Eun Bi, saudara kembarnya yang hilang ingatan. Dari situlah Yi An dilanda kebingungan sama perasaannya sendiri. Belum lagi kehadiran Tae Kwang (Yoo Sung Jae) yang bikin hubungan mereka jadi agak rumit.


Baek Ah (Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo)




Meski bukan pemeran utama, namun kehadiran Nam Joo Hyuk di drama 'Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo' jadi melengkapi formasi deretan cogan yang main di sini. Di drama ini, Nam Joo Hyuk berperan sebagai pangeran ke-13 bernama Baek Ah yang kemudian jatuh cinta dengan putri Woo Hee. Lewat 'Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo' juga, Nam Joo Hyuk membuktikan kalau aktingnya kece badai saat bermain di drama saeguk.


Jung Joon Hyung (Weightlifting Kim Bok Joo)




Lewat 'Weightlifting Kim Bok Joo' akting Nam Joo Hyuk makin diakui. Di drama yang tayang pada 2016, ia berperan sebagai karakter utama bernama Jung Joon Hyung, seorang atlet renang di sebuah universitas yang melahirkan banyak atlet andalan di Korea Selatan.

Joon Hyuk kemudian jatuh cinta dengan Kim Bok Joo (Lee Sung Kyung) yang merupakan atlet angkat besi. Hubungan manis yang mereka dijalani di tengah latihan keras sebagai atlet dijamin bikin baper. Di drama ini pula lah, hubungan Nam Joo Hyuk dan Lee Sung Kyung jadi berkembang jadi kekasih beneran.


Ha Baek (The Bride of Habaek)




Tahun 2017, Nam Joo Hyuk comeback drama lewat 'The Bride of Habaek'. Di drama yang diadaptasi dari komik berjudul 'Bride of the Water God' ini Nam Joo Hyuk berperan sebagai dewa air bernama Ha Baek. Demi menjadi raja dari segala dewa, Ha Baek kemudian pergi ke masa modern di bumi. Sesampainya di bumi, dia malah kehilangan kemampuannya.

Ia kemudian bertemu Yoon So Ah (Shin Se Kyung) yang memang ditakdirkan untuk melayani dewa air. Selama di bumi, So Ah banyak membantu Ha Baek. Hubungan mereka yang tadinya biasa saja, lama-lama jadi tumbuh benih-benih cinta.


Lee Joon Ha (The Light in Your Eyes)




Sempat absen di 2018, Nam Joo Hyuk comeback drama 'The Light in Your Eyes'. Di drama yang super melow ini, Nam Joo Hyuk berperan sebagai Lee Joon Ha, seorang pria yang bercita-cita jadi reporter. Karena kondisi keluarganya, Joon Ha harus merelakan mimpinya. Hidupnya kemudian sedikit berubah setelah bertemu dengan Kim Hye Ja (Han Ji Min) yang bisa mengendalikan waktu.

Banyaknya adegan yang emosional dan mengandung bawang, kamu harus siapin tissue saat nonton drama ini. Lewat drama ini pula, lagi-lagi Nam Joo Hyuk membuktikan kalau aktingnya nggak kaleng-kaleng.


Hong In Pyo (The School Nurse Files)




'The School Nurse Files' menjadi drama pertama yang menandai comeback Nam Joo Hyuk di 2020. Lewat series original Netflix ini, Nam Joo Hyuk mendapat peran lebih matur sebagai Hong In Pyo, seorang guru Mandarin Klasik yang merupakan cucu kepala sekolah di tempatnya mengajar. Dijamin betah di kelas sih kalau gurunya kayak Joo Hyuk~

Terdiri dari enam episode, drama ini mengisahkan kerjasama antara Hong In Pyo dan Ahn Eun Young (Jung Yung Mi) dalam melawan monster berbentuk jelly yang menyerang sekolahnya. In Pyo ternyata memiliki perisai energi yang bikin dirinya terlindung dari serangan para jelly.


Nam Do San (Start Up)




Selain 'The School Nurse Files', Nam Joo Hyuk kembali memanjakan penggemarnya lewat drama 'Start Up'. Dipasangkan dengan Bae Suzy, drama ini jadi salah satu yang dinantikan para pecinta drama Korea. Di drama ini, Nam Joo Hyuk berperan sebagai Nam Do San. Karakternya merupakan sosok yang cerdas dan seorang founder Namsan Tech.

Sesuai judulnya, drama ini mengangkat kehidupan kerja di dunia start up. Ceritanya yang fresh, dan para pemain yang kece badai jadi alasan kenapa drama ini lagi ramai dibicarakan. Masih on going, cerita drama ini lagi seru-serunya lho.

Karakter Nam Joo Hyuk yang mana nih yang jadi pilihan kalian?
UriNamiAvatar border
UriNami memberi reputasi
1
1.1K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan