riandyogaAvatar border
TS
riandyoga
Seandainya Semua Hewan di Bumi Punah, Hewan Apa yang Ingin GanSis Sisakan?


Hai GanSis semua! Hari ini saya dapat email dari Kaskus, seperti ini



Hore, selamat untuk diriku!!


Tapi isi thread saya kali ini gak ada hubungannya sama surel diatas. Melainkan soal anjing, eh kok anjing ya..

Kemarin saya nonton acara talk show malam di salah satu tv swasta. Dalam salah satu segmen acara tersebut, ada sesi pertanyaan yang dibahas: "jika semua hewan di dunia ini punah, (jika bisa) apa yang ingin kamu sisakan satu?".Rata-rata jawaban di sesi tersebut, ialah anjing. Kok anjing! Mengapa bukan Ikan Cupang.

Oke, saya pikir GanSis semua punya jawabannya sendiri. Begitupun saya sendiri. Namun sebagus apapun jawaban dan argumen yang saya sampaikan dibawah ini, tetap saja itu buruk. Ini sangat menyedihkan dan bukanlah pilihan. Dunia tanpa hewan, dan kita hanya boleh pilih satu untuk disisakan. Mana mungkin!

Jika disisakan Cacing untuk penyuburan tanah, lantas bagaimana dengan Lebah untuk penyerbukan bunga. Susah sekali membayangkan keadaan ini. Namun untuk keadaan paling darurat, maka saya pilih Plankton, sebagai hewan yang tersisa di Bumi.

Quote:


Lebih dari 70% Oksigen di muka Bumi ini dihasilkan oleh Plankton, atau fitoplankton. Memang fitoplankton lebih mirip tumbuhan. Tapi yang saya bahas disini ialah plankton secara keseluruhan.

Plankton adalah binatang, ganggang, bakteri dan organisme mikroskopis lainnya yang tidak kasat mata. Mereka mendiami lapisan-lapisan atas samudera, laut dan perairan tawar di dunia.

Para ahli mengatakan plankton berkontribusi banyak pada kesejahteraan Bumi, sama pentingnya dengan hutan tropis dalam hal kontribusi global.

Jika bicara soal kepunahan hewan di planet ini, maka kepunahan itu bisa dimulai dari kepunahan plankton. Mengapa bisa?



Zooplankton merupakan jenis plankton yang lebih mirip hewan. Tidak seperti fitoplankton yang mampu berfotosintesis dan menghasilkan oksigen. Zooplankton disebut juga sebagai perantara dari fitoplankton ke hewan yang lebih tinggi lainnya dalam rantai makanan.

Jadi zooplankton ini memakan fitoplankton. Kemudian zooplankton ini menjadi makanan hewan lainnya. Hampir seluruh makhluk laut memakan plankton, juga Paus yang besar itu. Adapula hewan yang memakan hewan yang memakan hewan memakan plankton. Bahkan menu makanan manusia juga ada yang mengandung plankton.

Tahukah GanSis semua? bahwa 50% bahan makanan di Bumi ini cikal bakalnya dari plankton. Fitoplankton mampu menyimpan sinar matahari ke dalam bentuk makanan. Mereka yang bertanggung jawab atas produksi primer maksimum dunia, yaitu hampir 200 miliar kilokalori per tahun. Keluar dari produksi utama Bumi, fitoplankton menyumbang lebih dari 50% dari produksi.

Jika tidak ada plankton, maka tidak ada terumbu karang dan gak tau deh makhluk laut lainnya makannya apa. Dan bagaimana dengan makhluk darat? Seberapa bergantungnya mereka pada plankton?

Oksigen dan bahan bakar. Di awal sudah dijelaskan bagaimana plankton menyediakan lebih dari 70 % oksigen di planet ini. Makhluk mungil "tak kasat mata telanjang" ini menyerap karbondioksida dan menghasilkan oksigen. Secara umum plankton menjaga planet ini agar tetap layak huni dan kepunahan makhluknya.

Saat plankton mati. Mereka tenggelam ke dasar lautan. Di dasar lautan, puing-puing mengendap di atasnya dan reaksi kimia mengubah bahan menjadi lilin kerogen dan bitumen (aspal), tar hitam yang merupakan salah satu bahan utama minyak bumi.

Kerogen juga mengalami perubahan lebih lanjut saat memanas dan berubah menjadi minyak mentah. Kerogen juga bisa berubah menjadi gas alam apabila suhu lebih panas.

Jadi seperti itulah kira-kira betapa pentingnya peran Plankton bagi kehidupan di planet ini. Mungkin penjelasan lebih mendalam bisa GanSis dapatkan di tempat lain. Kalau saya sih cuma menjelaskan dengan materi tipis-tipis saja.

Jika ada pertanyaan "Seandainya semua hewan di muka Bumi punah, (jika bisa) hewan apa yang ingin kamu sisakan satu?"

Maka jawabannya plankton. Dan argumennya seperti diatas. Memang tidak cukup juga jika cuma tersisa plankton. Namun setidaknya kebutuhan pokok makhluk hidup di planet ini terpenuhi.

Quote:


Hanya saja saya belum paham, setelah fakta begitu vitalnya peran plankton bagi kehidupan di Bumi. Entah kenapa citra plankton dibuat "jelek" di antara warga Bikini Bottom lainnya.

Rianda Prayoga
Biasa beredar dengan akun Twitter @riandaprayoga
Binjai, Sumut, 19 September 2020

Spoiler for sumber dan referensi:
Diubah oleh riandyoga 19-09-2020 09:10
nohopemiracleAvatar border
galigulagaluAvatar border
oboqAvatar border
oboq dan 25 lainnya memberi reputasi
24
6.4K
162
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan