amdar07Avatar border
TS
amdar07 
[Kosa Kata Game] Wkwk, Ekspresi Ketawa yang Irasional & Diluar Pranalar Seseorang
#AmdarGanteng



emoticon-sudahkudugaemoticon-sudahkudugaemoticon-sudahkuduga
Halo agan dan sista,
Selamat datang di konten KosKat (Kosa Kata Game).
Kemarin waktu ane bahas kosa kata LOL (Laugh Out Loud), banyak kaskuser yang request kosa kata serupa. Mulai dari 'wkowko', 'huehuehue', 'bruakaka', 'wkwk', dan masih banyak lagi emoticon-Ngakak (S).

Nah pada episode 14, ane bakal mengupas istilah wkwk. Yuk langsung saja.



sumber

Apa itu wkwk?
Wkwk merupakan suatu bentuk ekspresi tertawa di sosial media, baik itu di game maupun hal-hal yang berbau dunia maya. Tetapi tahukah gansist awal mula munculnya ketawa 'wkwk' ini? Sebenarnya ada banyak versi yang bertebaran di masyarakat.

Dari pengalaman ane sendiri, 'wkwk' itu berasal dari kartun Donald Duck. Karena si tokoh utama di kartun tersebut memiliki ciri khas ketawa yang bisa dikatakan unik. Nah momennya pas banget waktu itu disaat kartun Donald Duck populer pada tahun 90-an, secara bersamaan komputer dan dunia online sudah mulai diminati juga di sana. Makanya banyak yang mengambil ciri khas ketawa Donald untuk digunakan sebagai ejekan halus ke teman main. Dan ketika banyak anak-anak sudah mulai bermain game, mereka membawa kebiasaan tersebut di dunia game online.



sumber

Karena ane merasa ada yang janggal, akhirnya ane coba lempar pertanyaan begini, "Wkwk asal mulanya dari mana?" kepada teman-teman komunitas game ane. Jawaban mereka unik-unik sih, dan bisa diterima juga.

'Penjelasan lu udah bagus dar, tapi kalau dari sisi gue. Asal dari ketawa ngakak anak gamer dimulai dari wakakaka - wkawkawka - wkwkwk. Karena gue sendiri ngerasain ngegame dari RO, CS, dan Dota1'

'Gue mah emang gak tahu asal mulanya, dari tahun 2010-an main game online ketawa emang kayak gini wkwk karena kalau keyboard emang ketik wkwkw paling enak. Kalau hahahah kadang berasa kurang srek ketawanya'

'Ade-ade aja pertanyaan lu bang, tapi gw yakin yang ketawa wkowkowko pasti psikopat'

Semua jawaban teman ane di atas ada benarnya juga sih, tetapi untuk yang jawaban ketiga anggap aja ngelawak emoticon-Ngakak (S). Mana ada 'wkowkowko' tiba-tiba diartikan sebagai orang psikopat.



sumber

Tetapi yang perlu ane luruskan, sampai saat ini kita belum tahu pasti asal mula dari kata 'wkwk'. Karena kalian bisa lihat sendiri bahwa netijen punya pendapat masing-masing. Ada yang bilang dari jelmaan wakaka, ada juga yang bilang karena wkwk itu nyaman aja diketik di keyboard. Kalau dari ane sih jawabannya emang dari ketawa khas dari Donald Duck.

Siapa tahu agan sista punya pendapat lain, langsung aja komentar di bawah yaa.



sumber

Sekalian juga, kalau masih ada kosa kata yang belum kalian ngerti. Tinggalin aja komentar di bawah.
Thanks and see you next thread GanSist.


Quote:




Quote:
Diubah oleh amdar07 17-10-2020 22:21
nirankaraAvatar border
HandikawehAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 25 lainnya memberi reputasi
24
6.2K
91
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan