zeuskraetosAvatar border
TS
zeuskraetos
Berjuang Mengikuti COC dan Challenge Demi Badge KASKUS



Semangat untuk Mengumpulkan Berbagai Badge KASKUS Jadi Kepuasan Tersendiri

Halo Agan dan Sista
emoticon-Hai

Sebenarnya ane terhitung baru mengenal KASKUS saat tahun 2020 lebih tepatnya 14 Agustus 2020 mungkin karena ane kudet kali ya sampe baru kenal dengan KASKUS tercinta ini. Dan ane memutuskan untuk membuat akun dengan username zeuskraetos yang terinspirasi dari game besutan Santa Monica, God Of War. Saat awal-awal menjelajahi KASKUS, ane hanya sebagai silent readerdiberbagai forum dan subforum KASKUS. Seiring dengan berjalannya waktu, ane melihat thread HT di Channel Home ada thread berjudul awalan [COC]. Dari sana ane mulai penasaran, akhirnya pencarian berujung menemukan titik terang dengan @CommunityManager dan COC Regional (ane lupa saat itu Regional mana)


Dengan adanya badge atau lencana, ane sebagai kaskuser newbie merasa mendapat penghargaan karena telah mengikuti kompetisi, quis dan event yang diadakan oleh KASKUS. Badge pertama ane adalah mencoba untuk tebak skor di @KASKUS.KAPTEN dan beruntung dua hari kemudian tebakan ane benar dari pertandingan tim Crystal Palace dan tim Brighton.

Badge Tebak Skor EPL Crystal Palace vs Brighton


Setelah itu pada bulan oktober kebetulan Community Manager mengadakan Challenge Forum Pets dengan memposting foto atau video tentang hewan peliharaan yang dimiliki oleh ane.


Badge Challenge Forum Pets (Participant)

Saat mengikuti challenge tersebut, ane memposting foto burung hantu kesayangan ane. Meskipun nggak menang, tapi bisa menghiasi profil ane biar badge nggak polos-polos amat. Hingga saat ini ane usahakan untuk "aktif" mengikuti semua challenge maupun COC meskipun kendala kesibukan real life.


Saat berburu badge, setidaknya ada badge berkesan yang pernah ane dapatkan selama mengikuti rangkaian kompetisi, quis dan event. Berikut badge yang "saat ini" berkesan bagi ane.


Badge COC Regional Papua (1st Winner)

Mungkin ada yang berpendapat, "hilih norak lo TS, cuma menang COC Regional aja udah anggap paling berkesan."

Ane selaku pemula yang baru belajar menjelajahi Kaskus seolah mendapat tantangan untuk mengikuti COC Regional untuk pertama kalinya dan ane masih awam dalam menulis sebuah thread. Ane bahkan harus mencari berbagai referensi dan membuat kalimat yang mudah dipahami oleh pembaca serta supaya thread lebih menarik, ane harus bolak-balik ke sotoshopuntuk membuat gambar menjadi ciri khas di thread ane.

Setelah mengikuti berbagai event, syukur dengan thread ane yang sederhana itu, pihak juri menetapkan ane sebagai juara satu. Suatu awalan yang menyenangkan sekaligus pemicu bagi ane mengikuti event selanjutnya yang penting dapet badge, syukur kalau bisa menang dan itu bisa juga menambah jumlah badge (juara 1-3).


Sebagai pemula dalam berburu badge, ane iri dengan kaskuser old yang memiliki badge limited edition, badge dengan keunikan tersendiri, dan badge yang "sulit" untuk dicapai oleh kaskuser lain. Dan berikut badge yang ane inginkan meskipun nihil untuk bisa mendapatkannya.


Badge KASKUS Evolution Agent

Badge KASKUS Evolution Agent yang hanya segelintir para suhu kaskuser old yang bisa mendapatkannya, survey tentang new Kaskus yang melakukan perubahan secara besar-besaran. Kalau saja ane punya badge tersebut, mungkin ane jadi salah satu kaskuser yang paling keren. emoticon-army




KBH (Kaskus Badge Hunter) sebagai komunitas memiliki misi untuk mengejar badge sebanyak-banyaknya dengan slogan legend "Menang gak menang yang penting BADGE" yang didirikan pada tanggal 17 Juli 2016. Komunitas yang menampung kawan-kawan kaskuser pengepul badge.

Spoiler for badge tebak skor:


Ane dulu berjuang sendiri untuk berburu badge sehingga kesulitan untuk mendapat informasi update mengenai event-event yang berlangsung di Kaskus. Meskipun ane insecurekarena badge ane masih sedikit dan kebanyakan badge tebak skor (saat itu jumlah badge ane ada 21) dan pada tanggal 4 Januari 2021 ane memutuskan bergabung menjadi member KBH.

Selama di group KBH, ane bersama member yang memiliki tujuan yang sama yaitu memburu badge mendapat informasi seputar event yang berlangsung di Kaskus terutama event yang mendapatkan badge*. Selain itu, tetap menjalin silaturahmi antar member KBH.

Quote:


Begitu saja curcol ane perihal badge, ane jadi makin semangat untuk berusaha mengikuti event dari Kaskus untuk mendapat badge seperti kata pepatah china mengatakan :
Quote:

Quote:




Narasi : zeuskraetos
Referensi : KBH.Official
Gambar : KBH dan Dokumen Pribadi

evywahyuniAvatar border
brina313Avatar border
azhuramasdaAvatar border
azhuramasda dan 14 lainnya memberi reputasi
15
11.7K
41
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan