raeuki
TS
raeuki
Wabah Pandemi Di Pedalaman (India), Apakah Seberbahaya Itu?

Oke waktunya bikin thread, setelah kemarin ane tidak sama sekali posting thread rasanya tangan cukup gatal untuk posting. Ada 5 draft (karena memang batasnya sebegitu) yang belum bisa saya post sejak kemarin dari Thread kumpulan lagu anime sedih, review film The Man Who Invented the Christmas, list film yang di nanti di tahun 2021, puisi, dan sejarah periode Tourkokratia. Ke limanya belum selesai dan malah pagi ini ane buat thread yang beda lagi. Okelah demikan ba(ha)sa basi dari ane.

Kali ini ane akan coba tentang suku pedalaman India di masa pandemi. Sebenarnya ini berita udah lumayan lama ada, tapi ane bacanya baru tadi pagi dan tertarik untuk bawa ke thread. 

Quote:

Pulau Sentinel Utara juga termasuk bagian dari Kepulauan Andaman dan Nicobar yang terletak di Teluk Benggala ke semua pulau tersebut dimiliki oleh India. Pulau Sentinel Utara terletak di sebelah barat bagian selatan Pulau Andaman. Sebagian besar pulau diliputi oleh hutan lebat. Letaknya cukup jauh dari Pulau Andaman.

Quote:

Kematian John Allan Choupada tanggal 17 November 2018 sempat menjadi pemberitaan hangat dunia kala itu. Bahkan upaya pengambilan jasadnya pun dihentikan oleh pemerintah India karena dinilai sangat berbahaya baik bagi penduduk asli Sentinel ataupun para penyelamatnya.

Suku Sentinel sebutan untuk penduduk asli di Pulau Sentinel Utara memang dikenal dengan keganasan dan kegalakan sejak awal mereka ditemukan. Ane gak akan berlarut-larut dalam penceritaan tentang bagaimana suku sentinel atau menyoroti tentang fakta-fakta tentang mereka. Setidaknya sudah ada banyak thread tentang itu di kaskus saat ane periksa sebelum memulai menulis thread ini.

Suku Sentinel adalah satu dari lima suku yang tersebar di kepulauan Andaman, ketika wabah pandemi COVID19 menyebar luas tahun lalu, Kepulauan Andaman terpapar penyakit tersebut. Empat anggota suku Andaman Besar telah menunjukkan hasil positif dalam tes Covid-19, kata seorang pejabat kesehatan di sana. Bagaimana India menyelamatkan suku terpencil di kepulauan Andaman? 

Quote:

Suku Andaman besar yang hampir punah dengan menyisakan 53 orang lagi secara koperatif mau diperiksa dan di tes membuat petugas tidak kesulitan dalam melakukan tugasnya. Tes pun bisa dilakukan dalam satu hari. Dua suku lain pun Onge dan Shompen bisa diajak kompromi. Namun tentu saja tidak dengan Suku Sentinel yang memusuhi orang luar dan tidak mengizinkan orang luar masuk ke pulau membuat petugas sulit memastikan kondisi mereka.

Quote:

Lalu kemudian suku pengembara Jarawa, yang tinggal di hutan luas antara Andaman selatan dan tengah, telah dipindahkan dan diisolasi ke bagian terjauh dari hutan setelah kemunculan wabah. 

Quote:

Suku Andaman Besar berjumlah lebih dari 5.000 orang ketika Inggris menjajah pulau-pulau itu pada tahun 1850-an. Namun dalam perubahan peradaban serta penyakit-penyakit baru yang dibawa oleh penjajah ataupun penjelajah, dari tahun ke tahun makin menyusut di tambah pandemi COVID19 yang belum juga usai. Suku pedalaman merupakan suku yang jumlahnya semakin sedikit, mereka menghilang bersama modernisasi.Di seluruh dunia termasuk Indonesia suku pedalaman menyebar, kebanyakan mereka menolak "kemajuan peradaban" jika mereka menganggap demikian. Sulit memahami apa maunya suku pedalaman ketika kita tak saling mengenal, sulit mengenal jika tak punya kesamaan frekuensi dalam komunikasi. 

TAMAT.

Demikian thread ane kali ini, silahkan tinggalkan jejak. 


Terimakasih ...
sumber : di sini , di sini , di sini , di sini

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Lempar Bataemoticon-Cendol Ganemoticon-Cape d...

 

Diubah oleh raeuki 18-02-2021 09:52
indramamothn.h3tien212700
tien212700 dan 30 lainnya memberi reputasi
31
10.1K
107
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan