masnukho
TS
masnukho 
Ingin Memulai Investasi Saham? Pelajari Ilmunya dan Dapatkan Manfaatnya
Ingin kaya dengan mudah namun beralih ke cara kerja cerdas?
Investasi saham menjadi pilihan jika Agan dan Sista siap mental dan ilmunya


Saham, adalah sebuah bukti kepemilikan nilai atas sebuah perusahaan.
Kata saham sendiri diambil dari istilah dalam bahasa Arab yaitu musahamahasal kata dari sahm dengan bentuk jamaknya ashum atau suhmah, yang jika diartikan dalam bahasa Indonesia yaitu bagian atau bagian kepemilikan.

Merujuk dari artian tersebut saham adalah sebuah nilai perusahaan yang dimiliki oleh seseorang untuk menentukan kekuasaan seseorang di dalam sebuah perusahaan. Semakin besar kepemilikan saham maka semakin besar kekuasaan atas perusahaan tersebut.

Sebuah perusahaan yang telah menerbitkan saham maka dengan sadar sang pemilik ingin mencari keuntungan dengan menjalin kerjasama panjang dengan investor untuk menanamkan modalnya membeli slot saham dengan perjanjian bagi keuntungan dari aktifitas perusahaan tersebut.
Sebab itulah saat ini banyak sekali orang yang berlomba-lomba menanamkan uangnya untuk membeli saham dengan harapan mendapatkan hasil dari penanaman modal jangka panjang ini.


Quote:


Melihat banyaknya orang yang saat ini mulai ikut trading saham membuktikan bahwa saham adalah salah satu instrumen investasi yang diminati oleh masyarakat GanSis. Dipercaya investasi saham lebih mudah dan minim resiko jika dibandingkan trading Crypto atau investasi dalam bentuk lainnya.

Kesuksesan memang bisa berasal dari mana saja, termasuk dari investasi saham itu sendiri.
Banyak orang-orang yang berhasil menjadi kaya raya karena telah menanamkan modal jauh-jauh hari dan menjualnya saat harga tengah naik dan melambung tinggi.

Suksesnya orang-orang pintar dan mujur ini menggugah banyak orang baru untuk ikut berinvestasi saham, namun sebelum berinvestasi saham alangkah lebih baik untuk para pemula memahami beberapa hal ini agar lebih tahu tentang dunia saham.

Apa saja yang perlu diperhatikan untuk para pemula yang ingin berinvestasi saham?
Mari simak di bawah!


Quote:


Quote:


Quote:


Nah, kurang lebih seperti itulah GanSis beberapa hal yang harus diperhatikan oleh para trader atau investor saham yang masih pemula.
Jangan pernah sekalipun Agan dan Sista memikirkan ingin cepat kaya dari hasil investasi karena itu tidak dibenarkan.
Meskipun banyak orang yang dapat kaya dari jalan investasi bukan berarti semua orang yang terjun ke dunia investasi itu akan berhasil 💯 persen ya.
Siapkan mental, jangan serakah, dan tetap positif thinking apapun hasil dari investasi yang didapatkan nantinya.

Jika Agan dan Sista menjalankan semua tahapan dan proses dengan baik sesuai dengan ilmu yang benar maka kemungkinan untuk mendapatkan juga pasti lebih besar dari yang menjalankan investasi dengan sistem asal-asalan ya.

Oke, terima kasih untuk Agan dan Sista yang telah bersedia menyimak penjelasan ane, dan sampai jumpa di thread yang lain.



Penulis: @masnukho©2021
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
1, 2, 3
Rainbow555anton2019827ogahruwet
ogahruwet dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.1K
8
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan