Rarashasha
TS
Rarashasha
SETELAH KESULITAN ADA KEMUDAHAN
Judul di atas tertulis bukan hanya sebagai perlambang, namun juga sebagai pengingat bahwa apapun jalan ceritanya akan selalu ada 'hadiah indah' dari Allah bagi orang-orang yang bersabar.

Usai kepergian ibunda khodijah, rosul berisra' mi'raj.
Usai penantian panjang Ibrahim didatangkan Ismail.
Betapa Allah Maha kuasa atas segala sesuatu.
Allah menciptakan air mata agar mata kita kembali bersih tersapu air yang menetes keluar meninggalkan kelopak mata.

Kita tidak pernah tahu ada hikmah apa dibalik setiap kejadian. Yang pasti bila sudah terjadi berarti atas ijinNya. Mengapa pandemi ini diijinkan ? pasti Allah punya rahasia.
Mungkin agar kita sadar.
Sejatinya setiap kita adalah Ibrahim. Ibrahim yang memiliki Ismail. Ismail kita bisa jadi jabatan kita, Ismail kita bisa jadi harta kita, Ismail kita bisa jadi kedudukan kita. Ismail kita adalah sesuatu yang senantiasa kita jaga keberadaannya di dunia.
Allah tidak menyuruh Ibrahim membunuh Ismail, Allah hanya menyuruh Ibrahim membunuh sifat kepemilikan di hati Ibrahim terhadap Ismail sebab sejatinya yang berhak mutlak memiliki hanya Allah. Kita hanya makhluk kecil yang diberi amanah untuk menikmati sementara.
Dan pandemi ini mengajarkan kita untuk menanggalkan sifat kepemilikan itu. Menggantinya dengan sikap ikhlas dan rela pada setiap ketentuan Allah.
Tentang ingin yang terpendam, tugas kita adalah merayu Allah agar disegerakan.
Pandemi ini juga mengajarkan kita bagaimana menghargai waktu, menyegerakan berbuat yang terbaik selama nyawa masih dititipkan pada kita.
Tidak ada lagi alasan untuk menunda, semua kebaikan yang bisa dilakukan sebaiknya dilakukan karena sesuatu yang dulu biasa menjadi begitu "mewah" saat pandemi ini melanda.
Sesuatu yang kita pikir sudah jadi milik kita ternyata harus lepas tanpa aba-aba.
Mungkin pandemi ini menjadi musibah bagi kita tetapi mungkin juga disana Allah menitipkan cintaNya.
Sungguh, setelah kesulitan akan ada kemudahan, itu janji Allah dan janji Allah selalu benar.
Setiap penantian panjang pasti mendatangkan hasil membahagiakan. Percayalah...
Jadi mulai malam ini mari merubah cara pandang. Mari membumikan cinta di seluruh penjuru dunia. Agar dunia kembali menjadi indah dan penuh tawa.
Mulai malam ini tak usah bersedih karena anosmia yang menimpa, bisa jadi itu juga tanda cinta agar kita sejenak berhenti mencium bau tidak sedap yang ada disekitar kita.
Percayalah, sekali lagi setelah kesulitan ada kemudahan.
Bila malam ini kekasih hati kita sedang mengalami anosmia, bisikkan padanya "tak mengapa sementara hilang kemampuan membaumu asal jangan pernah hilang rasamu padaku". Lalu kecup keningnya lembut usai itu rebahlah di dadanya dan buatlah ia percaya bahwa setelah kesulitan membau yang dialaminya ada cinta anda yang setia menantinya.
Jangan berhenti menebar kasih meski hidup sedang keras-kerasnya.
Tetap tersenyum dan bersabarlah. Percayalah banyak cara bagi Allah memudahkan urusanmu. Jadi jangan bersedih hati.

Oleh Rarashasha


*Saling menguatkan adalah jalan indah melewati ini semua
Diubah oleh Rarashasha 25-07-2021 14:12
alfidangeraryanti.storyRichy211
Richy211 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
1.2K
39
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan