tantarareview
TS
tantarareview
Review "Vincenzo", Drama Mahakarya Terbaik Tahun Ini Tentang Mafia
emoticon-Haiemoticon-Haiemoticon-Hai


Halo yeorobun! Agan dan sista!
Pada gimana nih kabar-kabarnya??
Pada baik-baik aja kan?

Di Thread kali ini ane bakalan bicarain tentang drama terbaik dan terviral bernama Vincenzo, dari semua drama Korea yang ane tonton, drama ini melewati ekspektasi ane, berhubung drama Koreanya sudah selesai dan sudah ane tonton, ane bakalan review dramanya dan alasan yeorobun untuk nonton drakor ini



Drama ini di sutradarai oleh Sutradara: Kim Hee-Won, di tulis oleh Penulis: Park Jae-Bum, menggunakan Network: tvN, memiliki 20 episode, Rilis Tanggal: Februari 20 - Mei 2, 2021
Casting / Aktor, Aktris:
Song Joong Ki
Jeon Yeo Bin
Ok Taecyeon
Genre: Humor Gelap, Action, Mafia, Hukum

"Vincenzo" mengambil alih Sabtu tvN. & Minggu. Slot waktu pukul 21.00 sebelumnya ditempati oleh "Mr.Queen" dan disusul "Mine" 8 Mei 2021.

Quote:


Gimana nih sinopsisnya?  menarik gak? sekarang ane bakalan ngasih tau agan dan sista alasan untuk nonton drama ini.



Alasan untuk nonton drama ini 

1. Aktor dan Aktris yang profesional

NAh agan dan sista tau gak siapa Song Joong Ki? Song Joong Ki itu viral didrama Korea "The Innocent Man" sama "Descendants Of The Sun" loh, ratingnya juga banyak, selain itu Ok Taecyeon juga bermain di drama "Hey Ghost Let's Fight" loh, dia juga seorang penyanyi, Jeon Yeo Bin juga pernah bermain di drama "Live" bersama Lee Kwang Soo loh


2. Rating drama yang bagus

Drama ini dapet rating 92 ( dari 6684 votes) di Asianwiki, 8.5/10 di IMDb, 97% pengguna google juga menyukai drakor ini


3. Bukan drama legal biasa

Drama ini beda loh sama drama hukum yang lainnya, protagonisnya adalah mafia, tapi dia juga pengacara, kira-kira gimana ya seorang mafia melawan ketidak adilan? Kalo di film-film kan mafia itu jahat


4. Trailer Menarik



ini nih trailernya yeorobun

karena ane udah kasih alasan untuk nonton drakor ini, sekarang ane bakalan review


Sesi Review Gaskeun

Antagonis

Ane bakalan review dulu antagonisnya, antagonisnya bagus banget sih dalam berakting, ane juga suka ke gilaan antagonisnya, selain itu antagonisnya juga berkarisma sama pinter juga, si antagonis Nenek Zumba yang paling ane benci banget dah, lebih ngeselin daripada antagonis utama, wow
9.8/10

Karakter Tambahan

Selanjutnya ane review karakter tambahannya, karakter tambahannya walaupun awal-awal agak ngeselin pada akhirnya ane suka sih sama mereka, ternyata mereka gak cuman seorang manusia bisa, karakter development nya juga bagus, tapi ane kurang suka sih sama komedi filler, agak lama-lamain
9.6/10

Protagonis

Ane udah review karakter tambahan sama antagonisnya, sekarang ane review protagonisnya.
Hong Cha Young yang diperankan oleh Jeon Yeo Bin bagus juga sih aktingnya, ane juga suka banget sama karisma dan kepribadiannya yang agak gila, Hong Cha Young juga yang pastinya salah satu Female Lead yang Kuat loh, Cha Young juga gak bakalan menyerah apapun yang terjadi, kekuatan kemauannya membuat karakternya lebih bagus dan menarik.
9.8/10
Vincenzo Cassano diperankan Soong Joong Ki, setiap episodenya selalu melakukan aksi yang tidak disangka oleh ane, ane juga suka sama karakternya yang lumayan kalem, caranya melawan ketidak adilannya juga seru sama keren banget, gak pernah ane liat protagonis kayak gini, karakternya ngebuat ane seneng banget.
10/10

Kalo agan dan sista mau nonton drama ini mulailah dengan ekspektasi rendah, ane ngejaga ekspetasi ane secara standard dan ane masih suka banget sama drama ini, walaupun awalnya drama ini agak gampang ditebak, tapi drama ini mulai memberi kita plot twist yang tidak disangka, poster-posternya juga keren sih
Pacing drama ini juga bagus sih, baru episode 1 tapi sudah mulai menarik lagi, selain itu komedi darknya juga lumayan lucu.
Sinematografi dramanya juga indah, latar ceritanya juga indah, masing-masing karakter memiliki development yang bagus banget, drama ini masuk top 5 drama terbaik dan favorit ane dari ratusan drama yang ane tonton.
Setiap episodenya juga akan diakhiri oleh cliffhanger yang membuat dramanya lebih seru sama makin menegangkan banget, drama ini telah menambah standard drama ane jadi lebih tinggi.
Ane juga suka sama lagu-lagunya yang dimainin di drama ini, lagu klasik, tvN bener-bener tau banget cara ngebuat drakor yang bagus, tapi kadang-kadang fillernya agak ngeselin sih, terus kadang-kadang komedinya kurang, tapi kalo misalnya agan dan sista gak terlalu kuat sama darah gitu, ya terserah sih mau nonton atau engga, ane biasa aja sih, Sutradara, Penulis, sama Castingnya melakukan pekerjaan yang bagus
Pada akhirnya ane ngerate drama ini dengan skor:
9.9/10


nah itu saja ya untuk trit kali ini ya semuanya, jangan lupa cendol dan share juga ya
Byeeeeee!
Selamat Beribadah Puasa

:terimakasih:terimakasih:terimakasih

Penulis: @tantarareview 
Referensi: [1], [2], [3]
Sumber Foto: Google, Asianwiki

MrJeffBezoslantai_03
lantai_03 dan MrJeffBezos memberi reputasi
2
3.7K
16
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan