masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Menilik Curug Bidadari, Tempat Wisata yang Memiliki Pesona Keindahan Memanjakan Mata
Menikmati keindahan Curug Bidadari, curug yang konon tempatnya para bidadari mandi


emoticon-Hai
Hallo Agan dan Sista, selamat pagi.
Sudah siap beraktifitas kah anda hari ini?
Jangan lupa mandi dan sarapan ya, sebab menjalani hidup butuh kebugaran dan kekuatan.

Sebenarnya kalau boleh memilih sih lebih seru setiap hari liburan ya GanSis, tapi tuntutan hidup kita harus bekerja untuk bisa mencukupi kebutuhan, bahkan kebutuhan untuk berlibur itu sendiri.
Manusia memang seperti ini GanSis, saat datang waktu kerja kangen liburan, tapi kalau waktu libur terlalu panjang pasti kangen kerja. Serba salah memang menjadi manusia.

Eehh, dari pada kita terlalu memikirkan hal tersebut mending kita bahas tentang tempat-tempat wisata GanSis, sebagai referensi tempat liburan yang bisa dikunjungi nanti waktu musim libur datang.
Siapa tahu kan kalau sudah ada list dari sekarang kerjanya jadi lebih semangat, jadi duit buat liburan cepat terkumpul.


Quote:


Oke, kali ini kita akan melancong ke daerah Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah.
Pasti Agan dan Sista sudah tidak asing dengan daerah ini, ane sendiri pun juga memiliki beberapa orang teman dari daerah Banyumas dimana mereka memiliki bahasa yang cukup menarik untuk dipelajari yaitu bahasa "Ngapak".
Logatnya yang khas menjadikan orang-orang ngapak ini mudah dikenali dan asik untuk dijadikan teman loh.

Nah selain bahasa daerahnya yang khas, Banyumas juga memiliki banyak sekali tempat wisata yang rekomended untuk dikunjungi GanSis, bahkan Banyumas sampai diberikan julukan kota seribu curug karena di daerah ini banyak sekali terdapat curug-curug yang indah dan masih sangat asri.

Pasti GanSis tertarik kan mandi di curug?
Yuk lah kita bahas salah satu curug di Banyumas yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan.


Quote:

Curug Lawang atau sering disebut dengan nama Curug Bidadari adalah salah satu curug yang paling sering dikunjungi di daerah kabupaten Banyumas.

Masyarakat sekitar mempercayai mitos bahwa curug ini adalah sendang mandinya para bidadari, karena terletak tersembunyi di bawah goa batu-batu cadas layaknya tempat turunnya bidadari untuk mandi di bumi.

Keistimewaan lain dari Curug Bidadari yaitu berada di bawah sebuah goa dengan pintu masuk di ketinggian kurang lebih 25 meter, jadi Agan dan Sista harus memasuki pintu atau lawang ini untuk dapat mandi di Curug Bidadari.

Curug bidadari memiliki air yang sangat jernih dengan suasana yang nyaman, sangat cocok untuk melepaskan lelah atau menghilangkan penat dari hiruk pikuk kehidupan.
Sebab itulah banyak orang yang datang ke tempat ini untuk meditasi atau hanya sekedar mencari spot foto-foto Instagramable karena tempatnya memang yang tidak dipungkiri benar-benar memanjakan mata.


Spoiler for Meditasi:


Bagi Agan dan Sista yang tertarik untuk liburan ke Curug Lawang atau Curug Bidadari, bisa datang ke lokasi dengan alamat di bawah ini!


Alamat:
Desa Karangsalam, Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.


Waktu yang dibutuhkan untuk dapat sampai ke desa Karangsalam jika Agan dan Sista start dari pusat kota Purwokerto kurang lebih 30 menit perjalanan.
Kemudian GanSis harus memarkirkan kendaraan di lokasi parkir yang tidak jauh dari gapura desa Karangsalam, untuk selanjutnya jalan kaki menyusuri pematang sawah selama kurang lebih 30 menit sampai menemukan gazebo yang di sebelah kirinya merupakan jalan menuju curug bidadari.

Trek medan jalan kali ini cukup berat GanSis, harus melewati jalan yang terjal dan curam dengan jurang di sebelah kanan jalan yang memiliki ketinggian kurang lebih 15 meter.
Agan dan Sista harus fokus dan berhati-hati saat melewati jalan ini untuk dapat mencapai finish di curug bidadari.


Quote:


Berapa sih tiket masuk ke Curug Bidadari?
Pastinya murah banget GanSis, cukup dengan membayar 5 ribu rupiah itu sudah biaya tiket dan biaya parkir.
Pastinya tidak sebanding dengan keindahan dan kepuasan yang kita dapatkan saat sampai di Curug Bidadari.

Adapun waktu operasionalnya yaitu buka pukul 8.00 WIB dan tutup pukul 16.00 WIB GanSis.

Bagaimana, Agan dan Sista tertarik buat berkunjung ke Curug Lawang atau Curug Bidadari?
Yuk lah cusss ke Banyumas GanSis!
emoticon-Ngacir2emoticon-Ngacir
emoticon-Semangat

===================
Penulis: @masnukho©2021
Sumber gambar
Google pict

=============
❤️
Diubah oleh masnukho 26-05-2021 01:16
Papa.T.BobAvatar border
tantarareviewAvatar border
uni214Avatar border
uni214 dan 12 lainnya memberi reputasi
13
1.4K
34
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan