mr.zen204...Avatar border
TS
mr.zen204...
Safety Riding Naik Suzuki GSX Ala Ane
Assalamu'alaikum Warahmatullahi wabarakatuh

sumber

Selamat malam gansis semua. Gimana ? Sudah pada makan malam belum ? Semoga sudah ya. Apalagi sekarang lagi malam minggu. Biasanya sih makan di luar bareng keluarga. Oke urusan makan aman lah ya hehew. Sekarang ane akan bahan urusan keamanan berkendara nih. Utamanya ketika gansis naik motor SUZUKI GSX 150 baik tipe R (fairing) atau S (naked)

Oiya sebelum masuk ke cara berkendara yang aman, gansis harus tahu dulu motor SUZUKI GSX 150 itu yang seperti apa. GSX R 150 itu yang berfairing dan pakai stang jepit ya gan. Jadi secara tampilan lebih tampak sporty dan posisi rider sedikit menunduk. Lalu GSX S 150 itu yang naked. Karena naked jadi tipe S ini pakai stang biasa. So posisi rider jadi lebih tegak dan ga gampang capek sih kalo menurut ane. Kesamaan dari tipe R dan S ini ada di bagian buritan. Dimana jok pisah antara rider dan boncenger. Oke sudah paham kan ?? Langsung aja.

Spoiler for GSX R:


Spoiler for GSX S:


PERTAMA

sumber

Oke langkah pertama adalah kesiapan rider. Pastikan kondisi tubuh gansis sehat dan fit. Jangan sampai berkendara dalam keadaan sakit atau mengantuk. Berikutnya pakai helm yang sudah SNI. Tipe helm disesuaikan saja sama kenyamanan gansis. Helm fullface lebih keren sih kalo naik GSX. Riding gear lainnya seperti jaket tebal, sarung tangan, dan sepatu jangan lupa dipakai ya gan.

KEDUA

sumber

Pastikan kondisi motor gansis baik-baik saja. Seperti cek lampu depan, lampu rem dan lampu sein. Lihat apakah ada yang putus atau tampak redup. Lalu tes rem depan dan belakang. Terakhir cek tekanan angin pada ban depan dan belakang.

KETIGA

sumber

Cek tanggal servis rutin seperti ganti oli mesin, kampas rem, kampas kopling dll. Jangan sampai gansis telat dan akhirnya menyesal. Lalu isi dengan bahan bakar yang sudah dianjurkan. Motor GSX ini memiliki rasio kompresi 11,5 : 1. Jadi tidak sembarang bahan bakar yang aman untuk motor ini. Minimal pakai PERTAMAX dengan RON 92. Kalau mau isi PREMIUM juga bisa kok apalagi pas tanggal tua seperti sekarang nih. Tapi resikonya bisa menurunkan performa mesin sampai merusak mesin itu sendiri.

KEEMPAT

sumber

Modifikasi seperlunya saja. Gansis yang suka modifikasi motor pasti sudah paham kalau motor yang dimodifikasi pasti ada efek sampingnya. Apalagi modifikasi yang berhubungan dengan mesin. Sebagai contoh yakni memperbesar diameter velg. Memang GSX gansis akan kerasa mogelook banget. Tapi efek sampingnya motor jadi berat dan berpengaruh juga pada mesin. So kalau bosan dengan pabrikan ya modifikasi sewajarnya saja ya gan. Pastikan aman buat agan sebagai rider dan aman buat pengguna jalan lain.

Woke bagaimana gansis ? Apakah sudah paham gimana cara berkendara dan merawat motor GSX dengan baik. Tentunya 4 penjelasan diatas adalah ala ane ya. Kalau gansis punya metode sendiri ya silahkan. Yang penting tetap jaga keselamatan berkendara. Sekian dari ane terimakasih banyak gansis.

Opini TS

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
0
308
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan