diaz420Avatar border
TS
diaz420
Bassist Blink-182, Mark Hoppus Divonis Mengidap Kanker


Bagi pecinta musik Punk, nama band Blink-182pasti menjadi salah satu band favoritnya. Band yang berasal dari Poway, California ini memulai debutnya pada tahun 1992 dengan 3 anggota awalnya, yaitu Mark Hoppus (Bass, Vocal), Tom Delonge (Guitar, Vocal) dan Scott Raynor (Drum). Sayangnya, kebersamaan Raynor dengan Mark dan Tom harus berakhir di pertengahan tahun 1998. Lalu, Mark dan Tom pun merekrut Drummer baru, yakni Travis Barker. Trio Tom, Mark dan Travis ini sukses membawa nama Blink-182 menjadi populer di kancah musik dunia. Namun pada 2005, Blink-182 harus hiatus karena Tom yang berfokus pada proyek lainnya, yaitu Angels and Airwaves. Dan pada 2009, Blink-182 pun kembali ke industri musik dan merilis beberapa karya terbarunya. Akan tetapi, Tom Delonge harus digantikan oleh Matt Skiba, salah satu pentolan grup band Alkaline Trio pada tahun 2015. Hingga kini, Blink-182 terdiri dari trio Mark Hoppus, Matt Skiba dan Travis Barker.



3 Formasi Blink-182


Baru-baru ini, ada kabar tidak mengenakkan yang datang dari sang Bassist, yakni Mark Hoppus. Lewat akun sosial media pribadinya, Doi mengumumkan kalau Doi divonis mengidap kanker. Belum diketahui secara spesifik kanker apa yang diidap oleh pria 49 tahun ini. Lewat akun sosial medianya, Mark mengatakan kalau dirinya sudah menjalani kemoterapi selama 3 bulan terakhir. Berikut penuturan Mark dari hasil screenshotAne di Instastory miliknya :


Quote:




Foto Mark saat sedang menjalani pengobatan


Banyak sekali doa dan dukungan dari para fans, keluarga dan teman-temannya Mark di sosial media, salah satu bentuk dukungan tersebut datang dari Tom Delonge yang menyebutkan :
Quote:


Bagaimanapun juga, kita hanya bisa mendoakan saja, semoga Om Hoppus bisa lekas sembuh dan kembali ke kancah musik dunia lagi.

Source : The Guardian
aygilagilityAvatar border
yugeelAvatar border
anton2019827Avatar border
anton2019827 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
2.3K
23
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan