masnukho
TS
masnukho 
Virus Hendra Merebak di Australia, Benarkah Menular Pada Manusia Seperti Covid-19?
Tengah marak virus Hendra tersebar di Australia, dikabarkan telah ada sejak tahun 1994.
Benarkah lebih berbahaya dari Covid-19?


Virus Hendra?
Pasti Agan Sista bertanya-tanya tentang trendingnya nama virus ini di media sosial Instagram dan Twitter.

Terdengar seperti nama manusia dan asing terdengar sebagai nama virus, itulah yang ada di benak pikiran TS saat pertamakali melihat dr. Nadia Alaydrus membahas tentang virus Hendra ini di akun Instagram pribadinya yaitu @nadiaalaydrus.

Berdasarkan penjelasan singkat yang dilansir dari penjelasan dokter Nadia Alaydrus dijelaskan bahwasanya virus Hendra atau HeV ini telah ada sejak tahun 1994 di Hendra, Brisbane, Australia.

Kasus pertama kali virus Hendra atau HeV yang dilaporkan yaitu menjangkiti seorang dokter hewan asal Australia yang mengaku tertular virus dari kuda yang sakit.

Masih menurut penjelasan dari dokter Nadia Alaydrus, virus Hendra alias HeV ini ditularkan oleh kelelawar (flying fox) sebagai reservoir atau penyebar virus ke kuda, kemudian dari kuda ditularkan kepada manusia.

Adapun dari virus HeV ditularkan oleh kelelawar melalui urine, kotoran atau cairan yang mengandung virus dan mengenai rumput atau daun yang dimakan oleh kuda.

Manusia yang terjangkit virus HeV akan mengalami gejala yang hampir sama dengan virus Covid-19 yaitu flu, demam, lemas, sesak napas, dan untuk kasus berat bisa radang selaput otak, kejang, sampai dengan edema paru yang bisa mengakibatkan kematian.




Dari berbagai artikel kesehatan yang TS baca, untuk penularan virus Hendra dari kelelawar kepada manusia atau dari manusia ke manusia sampai saat ini belum pernah terjadi dan tidak pernah ada kasus yang dilaporkan GanSis.

Sejauh ini masih ditularkan dari kuda kepada manusia bahkan untuk kasus yang tengah marak diberitakan virus HeV menjangkiti masyarakat Australia.

Dapat dikatakan virus Hendra atau HeV sendiri sama berbahayanya dengan virus Covid-19 yang bisa ditularkan dari manusia ke manusia. Meskipun sejauh ini virus Hendra hanya ditularkan dari kuda ke manusia namum menurut data yang ada, 7 dari 10 orang yang terjangkit virus Hendra tidak terselamatkan alias meninggal dunia.


Konten Sensitif


Melihat virus Hendra atau HeV ini dikabarkan tengah marak menjangkiti warta Australia, ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk mencegah penyebaran virus HeV GanSis.

Berikut ini beberapa cara pencegahan virus Hendra yang dapat dilakukan oleh manusia.


1. Melakukan Vaksin Pada Kuda

Melihat kuda adalah hewan yang menjadi perantara penyebaran virus HeV maka menurut dokter Nadya Alaydrus dapat dilakukan pencegahan dengan memberikan vaksin pada kuda. Tujuan diberikannya vaksin kepada kuda adalah agar kuda tersebut tidak menularkan virus kepada manusia atau dapat bertahan saat terkena virus HeV dari kelelawar.

2. Memastikan Makanan Kuda Bersih

Pastikan makanan yang diberikan untuk kuda bersih dan tidak terdapat cairan urin atau kotoran kelelawar.

Mencegah kuda terpapar virus HeV bisa menjadi cara pertama untuk mencegah virus HeV menjangkiti manusia. Saat semua kuda sehat maka manusia pun juga tidak akan terpapar virus Hendra.

3. Hindari Kontak Langsung dengan Kuda Sakit

Saat kuda mengalami sakit maka Agan Sista dihimbau untuk melakukan kontak langsung dengan kuda yang sakit tersebut.

Lebih baik GanSis segera memanggil dokter hewan jika kalian memiliki kuda yang sakit agar mendapatkan penanganan lebih awal.

Itulah GanSis sedikit informasi tentang virus Hendra atau HeV yang sedang marak menjangkiti warga masyarakat Australia.

Mudah-mudahan tidak menjangkiti masyarakat Indonesia dan dapat dicegah dengan cara yang telah TS jelaskan di atas.




Penulis: @masnukho©2022
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
1, 2, 3
Referensi
disinidan disini
gasaptolcatrosgta007
gta007 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
4.4K
55
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan