si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Drone Buatan Iran Menyerang Odessa
Quote:


Meski Rusia telah membantah klaim laporan intelijen AS yang menyebut jika negaranya telah membeli drone buatan Iran, fakta di lapangan menunjukkan jika drone buatan Iran telah digunakan menyerang kawasan Odessa. Dalam sebuah pernyataan kepada TheDrive.com, Andrii Ryzhenko, pensiunan kapten Angkatan Laut Ukraina dan mantan anggota staf umum negara itu, mengatakan jika serangan pesawat tak berawak Shahed-136 telah berhasil mengenai markas besar pangkalan angkatan laut Ukraina di Odesa.

Dia menambahkan bahwa UAV menyerang di dekat kafetaria pangkalan, dan menewaskan dua orang. Ryzhenko juga mengkonfirmasi bahwa, pertahanan udara Ukraina telah menetralisir enam drone tetapi satu atau dua target gagal dinetralisir. Sementara itu dalam sebuah video yang dibagikan di Twitter pada 23 September 2022, tampak Shahed-136 yang cukup berisik terbang melintasi langit Odessa.

Quote:


Pada tanggal 23 September 2022 juga, Angkatan Udara Ukraina membagikan video saat mereka mengambil sebuah drone Mohajer-6 yang jatuh ke air. Sampai saat ini tidak diketahui bagaimana bisa drone tersebut bisa jatuh ke air. Munculnya Mohajer-6 menunjukkan penggunaan drone buatan Iran yang lebih luas.

Mohajer-6 yang dievakuasi pasukan Ukraina dari air merupakan jenis drone MALE (Medium-Altitude Long-Endurance) dan dirancang untuk melakukan operasi pengintaian dan serangan dengan bom luncur Qaem atau rudal Almas. Fakta bahwa pesawat tak berawak itu ditemukan begitu utuh bisa menjadi keuntungan intelijen bagi Ukraina dan terutama AS serta sekutunya.  


Quote:


Drone bunuh diri Shahed-136 tentu akan semakin menekan sistem pertahanan udara Ukraina, karena drone bisa terbang jauh masuk ke dalam wilayah Ukraina. Penggunaan drone buatan Iran yang murah juga cukup efektiv dibandingkan jika Rusia harus memakai rudal jelajah yang mahal dan stoknya terbatas. Drone mampu mencari emisi radar pertahanan udara dan melacaknya, drone juga dapat digunakan hanya sebagai mekanisme teror, menyelam jauh di pusat-pusat populasi penduduk dan menyerang mereka.

Sementara itu satu perkembangan penting baru-baru ini berpotensi memberi Ukraina pertahanan udara yang dibutuhkan untuk membantu memerangi masuknya bunuh diri Iran dan serangan drone. Laporan yang datang dari Times of Israelpada 12 September 2022 telah mengungkapkan bahwa sebuah perusahaan pertahanan Israel akan memberi Ukraina sistem kontra-drone. 

Laporan tersebut menjelaskan bahwa, pemerintah Israel tidak mengomentari pengiriman senjata yang dimaksud, tetapi perusahaan pertahanan independen yang membuat sistem tersebut berencana untuk melaksanakan transfer sistem anti drone melalui Polandia. Melalui penjualan sistem yang tidak disebutkan namanya ke Polandia, negara tersebut dapat bertindak sebagai perantara untuk kemudian mentransfer sistem pertahanan anti drone ke Kyiv.

Quote:


Menurut laporan intelijen Inggris, pasukan Ukraina telah mengamankan jembatan di tepi timur Sungai Oskil di Kharkiv Oblast. Pertempuran dilaporkan masih berlangsung di Oblast Donetsk saat pasukan Ukraina maju terus di kota Lyman yang diduduki Rusia. Inggris mencatat bahwa situasi medan perang tetap kompleks, tetapi pasukan Ukraina membuat kemajuan penting di daerah-daerah yang perlu dipertahankan oleh Rusia untuk mencapai tujuan upaya mobilisasinya.

Sementara itu video yang beredar di media sosial menunjukkan ribuan orang sedang bersiap menuju tempat pelatihan militer setelah pengumuman mobilisasi parsial oleh Putin, di sisi lain sejumlah aksi demonstrasi juga terjadi untuk menentang mobilisasi parsial; sekitar 1.300 orang telah ditahan polisi Rusia. Di dua kawasan perbatasan Rusia dengan negara lain, yakni Georgia dan Finlandia juga telah dipenuhi antrian panjang kendaraan yang ingin meninggalkan Rusia.


Quote:



Referensi Tulisan: TheDrive.com& Times of Israel
Sumber Foto: sudah tertera di atas
69banditosAvatar border
warriorrascalAvatar border
mynameisantAvatar border
mynameisant dan 12 lainnya memberi reputasi
13
4.7K
39
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan