crazydeeAvatar border
TS
crazydee
[HSI] CANTIK ITU LUKA
[/CENTER]

Judul : Cantik Itu Luka
Penulis : Eka Kurniawan
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama (Cetakan VII, Desember 2015)
Tebal Buku : 479 Halaman
ISBN : 978-602-03-1258-3


Spoiler for :


Kisah diawali dengan peristiwa bangkitnya seorang (mantan) pramuria berkelas blasteran Belanda-Hindia (Indonesia kala itu), Dewi Ayu, dari kubur untuk membalas dendam dan menemui anak bungsunya. Perjalanan kilas balik dimulai dengan pengenalan kehidupan Dewi Ayu, yang merupakan anak hasil hubungan incestsatu bapak beda ibu. Kakeknya, Ted Stammmler yang menikah dengan Oma Marietje dan beranak Henri Stammler, rupanya juga memiliki anak perempuan yang diberi nama Anneu Stammler, dari budak napsunya, Ma Iyang, yang saat itu sudah punya kekasih bernama Ma Gedik. Henri dan Anneu saling jatuh cinta dan akhirnya kabur setelah melahirkan Dewi Ayu. Belakangan, Dewi Ayu remaja yang sedang mekar-mekarnya malah jatuh cinta pada Ma Gendik. Sampai di sini saja kita bisa bayangkan bagaimana asyiknya jalan cerita buku ini.

Ketika masa pendudukan Belanda mulai surut dan pasukan Jepang mulai memasuki pelosok Halimunda, banyak yang memilih kembali ke negerinya. Tersisalah Dewi Ayu, wanita kulit putih yang ditangkap pasukan Jepang dan diungsikan ke penjara khusus hingga angin nasib membawa Dewi Ayu untuk menjadi pelayan nafsu para prajurit. Pertemuannya dengan Mama Kalong menjadikannya Jugun Ianfu yang pada akhirnya melahirkan tiga dara cantik yang tidak jelas bapaknya, Alamanda, Adinda, dan Maya Dewi. Lantas apakah kecantikan ketiganya membawa keberuntungan dalam kehidupan? Nyatanya tidak. Kecantikan fisik yang tidak diimbangi dengan keteguhan moral dan iman, akan percuma karena hanya membawa petaka. Hal inilah yang membuat Dewi Ayu ingin punya anak yang buruk rupa. Doanya dijawab dengan kehadiran si Cantik yang bahkan dukun bayinya pun menganggapnya sebagai monster kutukan neraka. Ironis. Lantas bagaimana si Cantik menjalani hidupnya ketika tidak berselang lama Dewi Ayu meninggal atas kemauannya sendiri?

Nyatanya, buku ini tidak berfokus pada si Cantik atau Dewi Ayu saja.


Quote:


Quote:



Spoiler for My Fav Quote:


*Rate 8/10*

emoticon-I Love Indonesia
Diubah oleh crazydee 05-06-2017 08:33
0
6.5K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan