kurawasan666Avatar border
TS
kurawasan666
[BACKPACK] Vaude Wizard Air 30+4 (model 2017)


video komplit vaude Wizard 30+4


Bila anda mencari sebuah tas ransel dengan tampilan low Profile tetapi tetap mendukung kebutuhan dalam mendaki gunung termasuk kenyamanan pada back system ketika anda menggendongnya serta memiliki seluruh fitur yg di butuhkan dalam mendaki gunung dan traveling,VAUDE wizard mungkin adalah jawaban untuk anda.

Spoiler for "VAUDE Wizard 30+4":


Mari kita lihat bagaimana fitur VAUDE wizardyang dipasaran tersedia dalam ukuran 30 + 4,ukuran 24 + 4 dan 18 + 4 ini.

Desain body VAUDE wizard berbeda dengan seri sebelumnya,pada tahun 2017 ini vaude wizard 30 + 4 cenderung lebih ramping tapi masih menggunakan bahan berkwalitas dari VAUDE yang memenuhi standard Green Shape yang mendukung keselamatan lingkungan hidup dan bersertifikasi Fair Wear.

Di bagian depan terdapat satu resleting selain rsleting utama.
pada bagian dalamnya terdapat organizer tempat anda bisa menaruh benda penting seperti dompet,kartu pengenal,kabel data dan lainnya.juga ada Organizer lagi yg diamankan dengan reselting dan juga penggantung kunci agar tidak mudah hilang.

Terdapat Pole attachment pada sisi kanan tas tempat menggantungkan treking pole atau kapak es dengan sistem yang mudah dioperasikan meskipun saat menggunakan sarung tangan.

Bagian kompartemen utama dapat dipisah menjadi dua bagia terpisah untuk menaruh alat tidur seperti sleeping bag atau jaket. kompartemen ini juga dapat di fungsikan sebagai front loading atau bottom loading untuk menggambil barang lebih cepat dengan cara membuka reslting bagian dalam.

Selain itu kapasitas muatnya dapat ditambah 4 liter menjadi 43 liter dengan membuka reslting expand.
serta sebuah Compresion strap agar barang bawaan tetap rapat.



dibagian dalam kompartemen utama terdapat sebuah kantong untuk hidration yang selangnya keluar dari sisi atas tengah tas vaude wizard 30 + 4 ini.
disisi kanan dan kiri terdapat kantong elastis untuk botol air,rain coat atau botol bahan bakar.

selain itu semua resletingnya berbahan alumunium alloy yang mengurangi berat hingga berat total bakpek ini menjadi hanya 1.08 kilogram dan anti karat buatan Y.K.K yang terbukti handal dan banyak digunakan pada tas gunung kelas high end.

tersedia juga opsi untuk anda mencantelkan lampu pengaman atau safety light bila berjalan atau bersedia dimalam hari.


Back system


Sama sepeti desain sebelumnya pada back system menggunakan system aeroflex yang dapat disetel kerenggannya susuai kebutuhan baik untuk harian,mendaki gunung,atau bersepeda yg memungkinkan ventilasi udara mengalir bebas dan mencegah rasa gerah di punggung.sistem jaring aero flexnya dapat disetel meskipun sambil berjalan dengan cara menarik penyetel di bagian bawah dan menguncinya apabila sudah dirasa pas.



Untuk ukuran torso vaude wizard masih menggunakan sistem F.L.A.S.H yang dapat dirubah ukurannya sesuai torso atau panjang tubuh pengguna dari ukuran small,medium,large,hingga extra large sehingga nyaman apapun ukuran tubuh penggunannya.



Pada bagian soulder strap dibuat lebih berventlasi dan tetap lembut dan nyaman di pundak juga sebuah dilengkapi sebuah sternum strep yang dapat naik turun dan sudah dilengkapi tube holder untuk selang hidration..

Bagian hipbelt juga di desain lebih berventilasi dari model sebelumnya bahkan diberi lubang ventilasi yang lebih besar dan sebuah kantong elastis di sisi kanan dengan resleting untuk menaruh benda seperti ponsel atau kamera pocket.

Hip Belt juga mudah diatur dengan cara mendorong dan bukan lagi dengan cara menarik kebelakang sehingga lebih mudah dan lebih nyaman dalam pengaturannya.

Jadi bila anda ingin sebuah tas ransel 30 liter atau backpack untuk traveling,komuter dikota atau mendaki tapi tetap simpel dan elegan meskipun anda naik pesawat kelas satu dan tetap terlihat classy dengan tampilan seperti daypack mungkin vaude wizard adalah tas punggung yang anda cari.

Sayangnya vaude wizard hanya tersedia di toko outdoor besar dan toko online.
Diubah oleh kurawasan666 19-08-2017 11:39
0
3.7K
9
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan