rizencielAvatar border
TS
rizenciel
Main lagi The Witcher 3 lebih seru dengan kompilasi mods ini
Welcome to the Continent


Tempat yang ironis untuk memulai sebuah petualangan


emoticon-Games

Mods yang saya tampilkan di thread ini sudah saya pack menjadi satu paket agar mudah diinstall, namun sebaiknya hapus dulu mods lain yang sudah agan install sebelumnya.

DOWNLOAD LINK :
The Witcher 3 Mods Packed by riz_enciel (mediafire)
(Cara install included)

Spoiler for Preview content:

emoticon-Games


Sedikit retrospective

Tahun 2017 sudah berlalu, namun tahun tersebut menyisakan berbagai kenangan manis khususnya buat para gamer, kenapa? karena di tahun tersebut banyak game berkualitas bermunculan, baik itu game franchise lama maupun baru, juga game PC maupun konsol, semuanya tersedia buat memenuhi selera gaming kita yang beragam.

Tapi satu game yang stand-out dan jadi favorit saya di tahun 2017 adalah game Assassin's Creed Origins, dua alasan simpelnya adalah karena game tersebut (menurut saya) kontrol karakternya amat sangat smooth (baik itu combat, parkour, atau exploration-nya) dan juga dunianya yang sangat luas, detail dan indah.

Dan semakin saya memainkan game ACO semakin jelas saya rasakan kalo game ini sangat terinspirasi dari game The Witcher 3 - Wild Hunt yang dirilis di tahun 2015 (yang menurut saya adalah the best RPG ever, hehe). Dan bukan terinspirasi yang berarti menjiplak namun hanya belajar dari hal-hal apa yang membuat The Witcher 3 begitu memikat hati banyak gamer. Sedikit contohnya : struktur quest-nya, combat-nya (real-time attack, dodge, parry), penggambaran karakter-karakternya, storyline, struktur inventory-nya, detail dari dunia virtual-nya, dll. Walaupun semuanya ya tidak 100% sempurna.

Lalu akhirnya, setelah menamatkan ACO rasa nostalgia saya kembali tergelitik untuk memainkan kembali game The Witcher 3 (yang sudah pernah saya tamatkan beserta expansion-nya). Dan sekali lagi game ini masih membuat saya berdecak kagum akan kualitasnya. Oleh karena itu di playthrough kedua ini saya ingin sesuatu yang berbeda agar game ini terasa lebih fresh lagi untuk dimainkan.

Berikut ini beberapa modifikasi yang menurut saya layak dicoba kalo kamu mau main game The Witcher 3 lagi.


Let's begin, Geralt


1. MEMPERCANTIK TAMPILAN GRAFIS DENGAN RESHADE

Grafis The Witcher 3 memang sudah sangat indah untuk standar game modern, namun tentunya untuk playthrough kedua kita ingin nuansa grafis yang berbeda agar lebih betah menjelajahi game-nya lagi dari awal sampai akhir. Untuk itu saya pake aplikasi Reshade, yang merupakan aplikasi yang bisa digunakan untuk menambah efek-efek post-processing pada game. Sangat banyak efek post-processing yang bisa kita pakai seperti efek bloom, HDR, tonemap, sharpen, sephia, vignette, ambient-occlusion, FXAA, SMAA, dll. Namun untuk The Witcher 3 saya hanya menggunakan beberapa efek saja yang menurut saya bikin grafisnya lebih menarik dan realistis dan tanpa mengurangi framerate game-nya. Efek yang saya gunakan adalah :

LUMASHARPEN - CeeJay
FXAA - CeeJay
WATCHDOGTONEMAP - MartyMcFly

Link aplikasi Reshade yang saya gunakan (versi 2.0.3F1, yang menurut saya adalah versi Reshade yang terbaik) :
RESHADE 2.0.3F1 DOWNLOAD


Siang hari di Velen



Malam hari di Novigrad


2. MENYEMBUNYIKAN SEMUA HUD, DAN HANYA TAMPIL SAAT DIBUTUHKAN

Dunia The Witcher 3 merupakan dunia virtual yang indah dipandang mata, mulai dari padang rumput dan rawa-rawanya Velen, kota padat Novigrad, juga daerah eksotis Skellige. Semuanya akan lebih terlihat indah jika kita memainkan game ini dengan HUD seminimal mungkin, dan hanya menampilkan HUD pada saat diperlukan saja. Untuk itu saya menginstall mods ini ;

FRIENDLY HUD

Mods ini memiliki sangat banyak fitur dan pengaturan, dan yang saya gunakan adalah :
  • Menyembunyikan semua HUD di layar
  • Health bar dan HUD esensial combat hanya muncul saat combat saja
  • Dengan menahan tombol M, akan memunculkan mini-map untuk sesaat. Saya set juga agar ketika diatas kuda, mini-map akan selalu muncul (ini berguna saat kita ikutan horse-race)
  • Dengan menahan tombol J, akan memunculkan text quest objective yang sedang aktif
  • Quest marker 3D tampil menggantikan mini-map, jadi kita tau ke arah mana quest objective kita selanjutnya, juga jarak kita ke nearby activity, dan juga shop terdekat
  • Saya men-setting agar 3D marker-nya hanya muncul saat kita menekan tombol Witcher Sense, jadi tidak mengganggu pandangan

Untuk melengkapinya saya juga menginstall mod Witcher Sense Toggle, jadi untuk masuk ke mode Witcher Sense kita tidak perlu menahan tombolnya, jadi hanya perlu klik sekali untuk mengaktifkan dan klik sekali untuk menonaktifkan.

Witcher Sense Toggle


Jarak menuju petualangan selanjutnya



Aktivitas terdekat


3. FAST TRAVEL DARI MANA SAJA DAN SEMUA QUEST OBJECTIVE MUNCUL DI MAP

Awalnya untuk bisa Fast Travel di The Witcher 3, kita mesti berjalan mendatangi sign-post terdekat lalu kemudian Fast Travel dari situ, tapi dengan mods ini kita bisa langsung buka map dan langsung klik kemana kita mau Fast Travel.

Fast Travel from Anywhere

Yang tidak kalah bergunanya adalah mods ini, dimana bisa menampilkan semua lokasi quest objective yang sudah kita terima, sehingga muncul di map, dan saat kita klik suatu icon quest objective, itu menjadi active quest kita yang bisa kita tracking lokasinya.

All Quest Objectives on Map

4. BANYAKNYA ITEM DI INVENTORY TIDAK DIBATASI BERAT DAN DURABILITY WEAPON-NYA TIDAK BERKURANG

Dengan mods ini kita tidak perlu khawatir Geralt tiba-tiba jalan santai karena keberatan membawa item dan weapon. Dan mods satu lagi membuat semua weapon dan armor tidak akan berkurang durability-nya dan tiba-tiba rusak, walaupun sering dipakai. Bagi hardcore player mungkin kurang suka 2 mods ini, tapi kalo menurut saya ini sangat membantu.

Weight-limit Mod
Indestructible Items

5. THIRD-PERSON CAMERA YANG LEBIH DEKAT KE GERALT DAN SLOW MOTION SAAT COMBAT

Di versi normalnya The Witcher 3, third-person camera ditempatkan agak jauh dari Geralt, sehingga Geralt terlihat kecil. Tapi dengan mods ini kita bisa mensetting agar third-person view nya lebih dekat sehingga lebih kelihatan detail armor dan weaponnya Geralt. Di mods ini juga ada fitur slow motion combat yang akan muncul saat kita men-dodge serangan musuh dan saat kita melakukan critical hit ke musuh. Jadi lebih terlihat unik dan cinematic deh, hehe..

Immersive Camera


Closer is better


6. TAMPILAN ALTERNATIF UNTUK GERALT

Dengan mods ini tampilan Geralt tampak lebih menyerupai mutan tapi tetep terlihat keren, dengan skin dan alisnya yang lebih putih, juga matanya lebih mirip dengan yang ada di lore The Witcher.

Lore-Friendly Witchers


Lebih menyerupai mutan


7. TAMPILAN ALTERNATIF UNTUK KEIRA METZ, CIRI DAN TRISS

The Witcher 3 penuh dengan karakter-karakter wanita yang enak dipandang mata, mods ini hanya merubah beberapa hal. Bisa langsung dilihat di screenshotnya ;


Keira Metz dengan rambut panjang. Geralt : "Hmm..boleh juga"



Outfit alternatif Ciri



Armor ikonik dan sexy Triss di The Witcher 2


Long hair for Keira Metz
Ciri Alternative Outfit
Triss The Witcher 2 Armor

8. CAT POTION EFFECT TOGGLE

Dengan mods ini kita bisa mengaktifkan efek melihat-di-kegelapan nya The Witcher, walaupun kita tidak punya cat potion. Cukup berguna kalo kita ada di gua yang gelap dan disertai gas beracun yang meledak kalo kita sedang megang torch, hehe..

Cat-Potion-Effect Toggle


See in the dark, but in black and white


9. AUTO-LOOT SETELAH MEMBUNUH MUSUH/MONSTER

Ini adalah mods optional jika kita ingin mendapatkan loot otomatis tanpa perlu mengklik satu persatu pada mayat musuh yang sudah kita kalahkan. Juga banyak fitur lainnya pada mods ini yang bisa kita aktifkan seperti Auto-Loot Herbs, Auto-Loot Container, dan bisa kita filter juga item apa saja yang akan masuk ke Auto-Loot. Very handy.

Auto-Loot

10. WITCHER 3 MODS MANAGER DAN SCRIPT MERGER

Untuk menginstall mods-mods diatas saya rekomendasikan pake aplikasi Witcher 3 Mods Manager agar lebih mudah, dan apabila ada konflik antar modsnya, agan bisa pake aplikasi Scipt Merger buat memperbaikinya.

Witcher 3 Mod Manager
Script Merger


That's all..for now


Nah, itu dia gan beberapa mods yang sudah saya coba dan bisa bikin pengalaman main The Witcher 3 lebih unik dan fresh lagi. Thread ini akan saya update apabila ada mods keren baru yang saya temukan dan sudah saya coba.

Kalo agan ada pertanyaan tentang mods-nya atau ada kesulitan install salah satu mods-nya, posting aja siapa tau saya bisa bantu.
Bagi yang mau share atau posting soal mods lain buat The Witcher 3 yang agan suka juga silakan aja. emoticon-Smilie

Cheers..
emoticon-Games

Spoiler for Bonus Picture:

Diubah oleh rizenciel 23-06-2020 01:30
4iinchAvatar border
fachri15Avatar border
idalfian07Avatar border
idalfian07 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
15.7K
38
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan