railaddictsAvatar border
TS
railaddicts
Maksimal Dalam Memberikan Pelayanan, Menhub Apresiasi PT. KAI (Persero)


Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan ke Stasiun Besar Yogyakarta pada tanggal 19 Mei 2018. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan peninjauan sarana dan prasarana Stasiun Besar Yogyakarta menjelang angkutan lebaran 2018. Budi Karya menjelaskan bahwa untuk angkutan lebaran tahun ini jumlah penumpang kereta api kurang lebih mencapai enam juta penumpang, angka tersebut mengalami peningkatan sebesar 5% dibanding tahun lalu.

Ia juga mengapresiasi Dirut dan jajarannya serta para karyawan PT. KAI karena telah memberikan pelayanan maksimal sesuai dengan komitmen pemerintah. " Secara umum sudah melakukan tugas dengan baik, ada penumpang yang memilih naik kereta karena harga kompetitif, nyaman, efisien waktu dan pegawai yang ramah," tuturnya.



Menjelang angkutan lebaran tahun ini, PT. KAI telah mempersiapkan beberapa antisipasi terhadap wilayah yang rawan longsor. Pertama mengidentifikasi wilayah mana saja yang rawan longsor seperti wilayah Jawa Barat bagian selatan kemudian di wilayah tersebut telah dipersiapkan alat berat, bahan bangunan serta sumber daya manusia nya.

Budi Karya juga menjelaskan bahwa pada angkutan lebaran tahun ini akan ada tambahan kereta api tetapi tidak siginifikan. Dalam kesempatan kali ini, ia juga menyampaikan bahwa saat double track Jakarta-Surabaya selesai pada akhir 2019 nanti maka frekuensi kereta api akan bertambah sehingga akan dilakukan penambahan sarana.

Terkait pengamanan paska teror bom kemarin, Menhub mengatakan telah membuat langkah-langkah pengamanan yang akan diterapkan di stasiun hingga bandara. Ia juga menghimbau masyarakat untuk turut serta membantu pengamanan.

#panjangumurkeretaapiindonesia
emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia
anasabilaAvatar border
anasabila memberi reputasi
1
573
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan