insence8Avatar border
TS
insence8
Hargadunia Perantara Online Shopping Terburuk
Halo agan-agan, saya mau share, bantuan/arahan, sekaligus mau minta klarifikasi secara public tentang kejelasan order saya di hargadunia ini. Saya sudah order sejak 25 Juli lalu, sampai pada hari ini juga status order saya "masih diproses seller

kronologi:
25 Juli 2018
Saya order barang ke Hargadunia


26-30 Juli 2018
Karena status tak kunjung berubah, saya hubungilah CS hargadunia ini. Minta konfirmasi status order saya, yang akhirnya dengan ogah-ogahan menjawab keluhan saya, team lupa mengupdate status di situs, proses pembelian sudah diproses. Hargadunja akan segera update statusnya


6 Agustus 2018
Saya mendapat email bahwa status pembelian sudah berubah.

20-28 Agustus 2018
hampir setiap 2 atau 3 hari saya follow up status pembelian, sembari mengajukan pembatalan, terlanjur kapok dan tidak percaya lagi dengan hargadunia. Saya coba gunakan fitur messaging di websitenya, saya coba call/whatsapp kontak yang tertera, yang mana balasannya besok atau pun lusa, dengan jawaban yang sangat singkat. Pembelian tidak dapat dicancel karena sudah diproses. Karena katanya sudah diproses, saya minta nomor resi amazonnya, tapi balasannya menunggu lagi besok hari (padahal saya membalasnya cukup cepat). Katanya resi tidak bisa diberikan, karena ada informasi sensitif disitu. Lah, emang info apa yang bakal bocor? kalo soal margin, kan sudah ada agreement waktu saya melakukan order di hargadunia. saya cuma mau tau kejelasan pembelian saya, sangat tidak transparan kesannya, begitu argumen saya (tapi yah begitulah, syukur2 dibalas, syukur2 dapat solusi/kejelasan)

2 September 2018
Sampai hari ini status pembelian saya masih sama sedang diproses seller, saya memutuskan untuk email lagi ke hargadunia, menanyakan status pembelian saya. Minimal saya tau statusnya bagaimana di amazon, UNSHIPPED/CANCEL/PENDING kah??


3 September 2018
saya dikabari order saya dicancel sama seller. Nah ini gimana? kok gaada pemberitahuan sama sekali dari pihak hargadunia. tambah tidak jelas saya lihat. sekarang CS nya saya tanyain sejak kapan, dan minta buktinya, sudah kapok dibodo2in begini euy, belum balas lagi (typical).

(untung ga ikut anggepan si bg, 2 bulan anggepan sampe. ini mah 2 bulan anggepan dibodo2in)

Sekarang yang saya pertanyakan, pada amazon berapa lama durasi seller memproses order? 1 bulan kah?

Masih mending kalo ada kejelasan dan resi, ini uang yang tidak seberapa (many could say) ini diapakan??

semua yang saya state berikut, adalah subjektif menurut pengalaman saya

HARGADUNIA tidak transparan, Customer Service Amburadul, koordinasi internal tidak ada, perantara/online shop paling sampah

silakan agan pikirkan juga, saya kontak CS nya, tidak direspon padahal saya queue nomer 1, yang respon malah Product Specialist-nya. Si CS sudah masuk chatroom, lalu langsung keluar, akhirnya Product Specialist yang ngobrol (yang akhirnya tidak daat memberikan solusi juga, karena info dsb Cs yang tau dan handle). Saya tanyakan dimana HO nya, di Singapore, di Indonesia cuma gudang (gada kantornya????) semua WFH? gimana mau koordinasi? Via whatsapp gitu?



Saran saya sih, mending direct ato nitip kenalan aja yang di US, ato uangnya invest bitcoin aja, masih lebih jelas market yang fluktuatif daripada beli disini.

Mohon maaf kalau postnya berantakan, saya hanya bisa buat dari hape, dan mohon maaf bila ada kata/kalimat yang tidak berkenan di hati, saya terbuka untuk kritik dan saran.

#kapokcobahargadunia
Diubah oleh insence8 03-09-2018 03:27
zharkiAvatar border
zharki memberi reputasi
2
6.8K
43
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan