arbibAvatar border
TS
arbib
KM Lestari Maju kandas di Perairan Selayar Sulawesi Selatan
Selasa 03 Juli tahun 2018, kabar duka datang dari perairan Selayar Sulawesi Selatan. Kabar tenggelamnya kapal lestari maju tersiar di sosial media dan beberapa portal berita online. Sebelumnya dikabarkan bahwa KM Lestari Maju, yang angkut 139 penumpang serta 48 Kendaraan pada perairan Selayar Sulawesi Selatan. Penyebab tenggelamnya kapal di karenakan ada kerusakan meain dan kebocoran pada lambung kapal.
Quote:

Dalam berita di detik com, dikabarkan bahwa ; menurut pihak kementerian perhubungan, KM lestari majusengaja di kandaskan atau di sandarkan menuju ke pulau terdekat, namun sebelum mencapai pulau terdekat kapal kemungkinan kandas di karang yang menyebabkan lambung kapal mengalami kebocoran lebih parah. Oleh karena itu kapalpun oleng dan miring pada peairan yang berjarak sekitar 300 meter dari bibir pantai. Keadaan cuaca buruk dan ombak yang besar menjadi penyebab lambung kapal cepat kemasukan air. Dan cuaca buruk serta keadaan ombak yang kurang bersahabat pula, membuat proses penyelamatan penumpang atau evakuasi menjadi banyak kendala atau hambatan.
Quote:

Dari video terlampir, ada keterangan penyebab awal kejadian ini adalah dugaan kerusakan mesin, setelah sekitar 15 menit berlayar. Jadi nahkoda kapal mengambil keputusan untuk merapatkan kapal pada pulau terdekat, namun kapal kandas pada perairan itu, sebelum mencapai pantai karena kerusakan mesin tersebut. Penyebab lambung kapal kemasukan air, mungkin kandas menabrak karang, ditambah hantaman ombak yang besar serta cuaca yang buruk. Saat proses evakuasi berlangsung seluruh penumpang kapal diberitakan sudah mengenakan jaket keselamatan (life jacket) pada tubuhnya.
Quote:

Sore hari 3 Juli 2018 dikabarkan kejadian ini menimbulkan 12 korban jiwa. Saat kejadian berlangsung menurut keterangan yang didapat dari beberapa penumpang yang selamat, faktor panik, cuaca buruk, ombak besar dan tinggi, membuat sebagian penumpang tidak mampu ngenakan jaket keselamatan dengan baik. Saat kapal mulai miring, ada beberapa penumpang dan isi kapal seperti kendaraan jatuh ke perairan.
Quote:

Panik, tidak mengikuti instruksi keselamatan, dan sudah takdir kehendak Tuhan. Itulah sekiranya yang menjadi penyebab timbulnya korban jiwa. Di samping itu, pengawasan dan evaluasi terhadap management serta pengaturan jadwal berlayar kapal feri, sepertinya perlu di evaluasi dan di periksa ulang kembali oleh dinas terkait. Kejadian kandasnya KM lestari majuini, pasti memberikan beberapa jejak dan catatan penting seputar kejadian itu.
Quote:

Ada banyak hal yang harus di telaah agar kejadian serupa ini bisa di minimalisir seminim mungkin. Walaupun semua yang akan terjadi dan sudah terjadi itu adalah kehendak ILLAHI. Kandasnya KM lestari majuini, menambah kabar duka seputar angkutan perairan yang terjadi dalam waktu dekat ini. Semoga dengan beberapa kejadian ini, pihak terkait bisa melakukan kajian lebih dalam, terutama menyoal faktor keselamatan penumpang.
emoticon-Turut Berduka
Turut berduka cita bagi keluarga korban yang di tinggalkan dan semoga para korban yang meninggal dunia mendapatkan tempat yang layak di sisi Nya.


Sumber info dan sumber gambar mohon cek postingan berikutnya dalam thread ini
Diubah oleh arbib 04-07-2018 03:43
0
21.9K
64
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan