terlalurizkyAvatar border
TS
terlalurizky
Bacteriophage, Virus Yang Akan Menyelamatkan Umat Manusia.
emoticon-Ultah Hallo Gansis emoticon-Ultah






"Penyelamat umat manusia? dari apa? dari hidup yang berat ini?"


Bukan ya gan, tapi si Bacteriophage ini adalah salah satu cara manusia menghadapi bakteri Superbug.

Apa itu Bacteriophage? terus apa sih Superbug? dari pada nanya mulu


Disimak yuk.




Apa itu Virus Bacteriophage?


Kalo kalian masuk SMA , ambil jurusan IPA terus belajar biologi bab virus dan monera, pasti kalian bakal liat gambar ini.





Ya gan gambar diatas adalah bentuk dari makhluk paling mematikan di dunia, Bacteriophage atau phage singkatnya. 


Bentuk nya aneh ya gan kaya dibuat oleh "seseorang",Kepalanya berbentuk icosahedron, yang isinya berupa materi genetik si virus, dengan buntut yang ada injeksi didalamnya. Untung nya virus ini hanya menyerang bakteri dan ga akan pernah bisa menyerah sel manusia.


Mereka membunuh 40% bakteri yang ada dilaut setiap harinya, mereka menyuntikan materi genetiknya kedalam tubuh si bakteri dan berkembang biak didalamnya, setelah berkembang biak mereka membuat endolysin yang menghancurkan tubuh si bakteri. kepanjangan ye kalo jelasin, buka buku biologi SMA lagi aja buat lebih lengkapnya.




Apa itu Superbug


Zaman dulu goresan kecil aja bisa menyebabkan kematian, bakteri bener-bener menghantui umat manusia, namun suatu hari manusia secara tidak sengaja menemukan fungi  yang dapat membunuh bakteri, itulah yang sekarang kita sebut "Antibiotik".







Karena Antibiotik ini sangat efektif dan sangat murah, manusia berbondong-bondong mulai menggunakannya, bahkan untuk sakit yang ringan, Kalian tau gak sih, ada beberapa peternakan yang sengaja memasukan antibiotik didalam pangan ternak, agar ternaknya nggak sakit sehingga mereka ngga rugi. Antibiotik adalah senjata andalan umat manusia


Namun bakteri adalah makhluk hidup yang dapat berevolusi, semakin banyak antibiotik digunakan, bakteri akan berevolusi yang membuat mereka kebal terhadap Antibiotik.




Inilah yang disebut sebagai Superbug, mereka mulai menyebar ke seluruh dunia, di Amerika sendiri lebih dari 23.000 jiwa telah tewas tiap tahun akibat Superbug. Diperkirakan tahun 2050 Superbug akan mengakibatkan kematian yang lebih besar dari kanker, apabila manusia nggak bisa nemuin senjata buat ngalahin Superbug, bisa jadi ini menyebabkan kepunahan umat manusia.




Datanglah sebuah harapan


Ada seorang pasien yang terinfeksi bakteri superbug di dadanya, pasien ini sudah tidak ada harapan lagi




gambar hanya sebuah ilustrasi


Bakteri Pseudomonas Aeruginosasalah satu bakteri paling menakutkan ini menginfeksi rongga dada nya, bakteri ini kebal terhadap antibiotik dan bahkan dapat bertahan hidup di dalam gel alkohol.


Setelah setahun menderita pasien ini disuntikan ribuan bacteriophage ke rongga dadanya, seminggu kemudian infeksi bakteri ini benar-benar hilang.




Apakah superbug bisa menjadi kebal terhadap bacteriophage?



ya, mereka bisa menjadi kebal terhadap bacteriophage, untungnya saat mereka menjadi kebal terhadap bacteriophage justru kekebalan terhadap antibiotik menjadi menurun.






Dengan begini manusia bisa menggunakan kembali antibiotik, kayak main kucing-kucingan ye gan.



Sayangnya percobaan ini masih belum dapet ijin dan Pharma masih enggan untuk mendanai senjata pamungkas ini.



Maaf jika tulisan TS gak enak di hati Agan dan Sista


TS PAMIT



Do Svidaniya emoticon-Ngacir2







Sumber dan referensi

Spoiler for spoiler:


mammoth46Avatar border
nomibAvatar border
azhuramasdaAvatar border
azhuramasda dan 6 lainnya memberi reputasi
7
29.1K
172
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan