thatwasfunAvatar border
TS
thatwasfun
Sebagai Talent Ambassador IFFAM 2018, Ini Kata Nicolas Cage


Dalam gelaran IFFAM 2018 kali ini, Nicolas Cage dipilih sebagai Talent Ambassador-nya Gan, bersama YoonA dan Aaron Kwok. Hari Sabtu (8/12), KASKUS berkesempatan untuk duduk bareng di press conference Nicolas Cage. Bertempat di Conference Room, Macao Cultural Centre, Cage cerita banyak tentang aktingnya dan juga film terbarunya, Mandy, yang juga akan ditayangkan saat IFFAM 2018.


Foto: Dok. Pribadi

"Macau is fascinating because of the harmonious cultural interaction between Chinese and Potuguese. When I look around, walk around, I enjoy looking at the architecture."-- "Macau itu menarik karena adanya interaksi budaya antara Cina dan Portugis. Waktu saya lagi jalan-jalan melihat kota ini, saya sangat menikmati arstitektur (kota ini)," jawab Cage tentang kota Makau.

Aktor berusia 54 tahun ini juga mengatakan bahwa ia juga terpukau saat melihat pilihan film yang ditayangkan dalam gelaran IFFAM 2018 ini. Dari puluhan film yang ditayangkan, beberapa film yang membuatnya excited adalah Green Book dan Roma. Selain itu, meski usia IFFAM masih tergolong muda, baru tahun ketiga digelarnya, namun Cage sudah menyatakan bahwa gelaran ini masuk dalam level "first class" jika dibandingkan dengan festival film lainnya.


Foto: Macau Daily Times

Selain tentang film yang ditayangkan di IFFAM 2018, Nicolas Cage ternyata tidak merasa sebagai sebuah tekanan karena dirinya bisa dipilih sebagai Talent Ambassador IFFAM 2018, "I don't really see it as a pressure, I see it more as a celebration. I think to be invited as an ambassador I found is a wonderful opportunity for me to express my enthusiasm for cinema internationally," -- "Menurut saya ini bukan tekanan, justru sebagai perayaan. Diundang sebagai (talent) ambassador adalah kesempatan bagus buat saya untuk untuk mengekspresikan rasa antusias saya untuk dunia film internasional"

Dalam gelaran IFFAM 2018, film terbaru Nicolas Cage yakni Mandy. Mandy bercerita tentang sosok Red Miller yang kehilangan istrinya karena kelompok pemuja setan. Film yang disutradarai oleh Panos Cosmatos ini baru saja tayang semalam di Macau Tower dalam section Flying Daggers. Selain Mandy, masih banyak film yang akan ditayangkan dalam gelaran 3rd IFFAM 2018 dari tanggal 8-14 Desember 2018. Acara screening berlangsung di Macao Cultural Center dan Macao Tower serta Cinematheque Macao.

Baca thread ane yang lain:
Festival Film Macau Dibuka dengan Atraksi Barongsai!
YoonA SNSD Tampil Memukau di Red Carpet Festival Film Macau
Nicolas Cage dan YoonA Jadi Bintang di Red Carpet Festival Film Macau
Sebagai Talent Ambassador IFFAM 2018, Ini Kata Nicolas Cage
3 Film Ini Bikin Ane Susah Move On dari Macau

Quote:

Diubah oleh thatwasfun 10-12-2018 16:23
0
2K
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan